Kunjungi KONI, Dewan Kota Usul Bikin MLM Olahraga

Kunjungi KONI, Dewan Kota Usul Bikin MLM Olahraga

CIREBON -  Anggota Komisi C DPRD Kota Cirebon melakukan kunjungan ke kantor KONI Kota Cirebon, Rabu (23/11). Kunjungan wakil rakyat itu dalam rangka aundensi tentang memajukan olahraga di Kota Cirebon. Kemudian,

Ketua Komisi C DPRD Kota Cirebon, dr Dodi Aryanto meminta kepada KONI untuk membuat semacan multi level marketing (MLM) olahraga. Di mana, strategi itu dinilai mampu menyentuh sampai dengan kalangan bawah agar tergerak untuk berolahraga. Melalui hal itu, dipercaya akan melahirkan lebih banyak atlit.

Kemudian, dia juga meminta KONI untuk lebih memberikan banyak ruang terhadap anak dan remaja. Artinya, dibuatkan semacam event olahraga untuk mereka. Hal itu bertujuan untuk menekan angka kenakalan anak dan remaja di Kota Cirebon.

\"Domain kami di sini tidak lebih hanya bicara soal bagaiman memaksimalkan pembinaan dan prestasi,\" tutur Dodi.

Untuk Kota Cirebon, lanjut Dodi, sangat beruntung, karena memiliki sarana olahraga yang luas. Dia berharap, pemkot mampu meningkatkan infrastruktur Bima agar lebih baik lagi.

\"Dari se Ciayumajakuning saja, tidak ada sarana olahraga seluas Bima. Itu harus kita syukuri, kita jaga, dan kita makasimalkan,\" ungkap Dodi.

Sementara itu, Ketua KONI Kota Cirebon,  Chandra Lukita menyambut baik kunjung tersebut. Pasalnya, masukan - masukan dari wakil rakyat itu menjadi motivasi untuk terus memajukan olahraga di Kota Cirebon.

Walau demikian, dia meminta kepada wakil rakyat, dalam hal ini, sebagai fasilitator untuk menyampaikan berbagai persoalan yang ada di Bima kepada pemerintah Kota Cirebon.

\"Salah satu persoalan kami adalah tentang infrastruktur. Karena infrastruktur sangat penting bagi seluruh atlit di Kota Cirebon,\" ungkap Chandra.(fazri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: