Halaman Pendopo Bupati Majalengka Ditata Lagi

Halaman Pendopo Bupati Majalengka Ditata Lagi

MAJALENGKA - Pemerintah Kabupaten Majalengka tengah melakukan penataan halaman pendopo, dengan memasang batu alam. Sehingga nantinya diharapkan terlihat indah bahkan bisa tampil beda. Muhidin, pegawai di lingkungan Pemkab memuji apa yang dilakukan oleh bupati untuk terus menata Kabupaten Majalengka. Termasuk melakukan berbagai terobosan pembangunan di Kabupaten Majalengka. “Kami sebagai bagian masyarakat Kabupaten Majalengka bisa menyaksikan dan merasakan dampak pembangunan, termasuk penataan halaman pendopo Kabupaten Majalengka,” ujarnya. Namun proyek tersebut mendapat sorotan dari sekretaris Angkatan Muda Siliwangi (AMS) Kabupaten Majalengka, Memen Nuryaman. Menurutnya, penataan halaman pendopo Bupati Majalengka terlambat dan diprediksi tidak akan tepat waktu. Sehingga akan menggaggu pelayanan kepada masyarakat. Memen juga menyayangkan  seringnya perbaikan halaman di lingkungan Setda Majalengka itu. Padahal kondisi halaman pendopo dan lingkungan Setda Majalengka dinilai masih cukup baik. “Kenapa alokasi dananya tidak dialihkan untuk perbaikan jalan di lingkungan masyarakat yang lebih membutuhkan,” krritik Memen. Dia juga  menyoroti pembangunan air mancur di alun-alun Majalengka yang sering dilakukan, yang dianggap pembangunan tidak terencana baik. Sehingga terkesan menghambur-hamburkan dana masyarakat. “Kami berharap perencanaan pembangunan oleh Pemkab Majalengka dilakukan sebaik mungkin, dan  para anggota legislatif juga jangan tutup mata dan terkesan membiarkan proses pembangunan yang terkesan asal-asalan tersebut,” beber Memen. Dari pantauan Radar Kamis (15/12), sejumlah pekerja tengah meyelesaikan perbaikan jalan dan halaman pendopo bupati. Nampak di bagian depan pendopo bongkahan material yang dibongkar berserakan dan petugas memasang penutup ke lokasi proyek dengan menggunakan terpal. (har/ara)      

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: