Rina Rahmawati, Seniman Lukis Henna; Hasil Bisa Beda, Tergantung Kehalusan Kulit
Seniman melukis perempuan tidak banyak jumlahnya. Mereka berkarya lewat beragam bahan baku dan memilih fokus di bidangnya masing-masing. Rina Rahmawati (23) salah satunya. Meski memiliki kemampuan seni melukis tubuh, namun dia lebih memilih untuk menekuni seni lukis tubuh dengan bahan baku henna yang bersifat temporer. Laporan: MIKE DWI SETIAWATI, Lemahwungkuk RINA Rahmawati, belajar seni melukis tubuh secara otodidak. Namun, nalurinya sebagai perempuan menuntunnya untuk lebih memperdalam seni melukis tubuh dengan tinta henna dan glitter. Apalagi, seni lukis tubuh sedang tren dan umum digunakan untuk berbagai event wedding, party dan entertainment lainnya. Berawal dari menawarkan jasanya lewat mulut ke mulut, serta promosi lewat akun media sosial instagram @rina_rahmamehndiart , peminatnya cukup banyak. Rina pun membuka jasa lukis henna wedding dan fun. \"Banyaknya yang wedding. Baik dengan henna maupun glitter,\" ulasnya. Dia mengaku tertarik pada seni lukis tubuh karena menghadirkan tantangan tersendiri saat menggambar di atas media yang tak lazim, yakni tubuh manusia. Menurutnya, setiap melukis, hasil lukisannya pasti berbeda-beda pada setiap tubuh kliennya warna kulit, kehalusan kulit dan tekstur menjadikan karyanya terlihat berbeda- beda setiap saat. Selain menggunakan media tubuh manusia, tantangan lainnya ada pada motif gambar yang akan dilukis. Terlebih bila ada pelanggan yang meng inginkan motif yang belum dikenalnya. \"Bisa menggambar sesuai harapan klien merupakan tantangan utama,\" ujar perempuan yang pernah mendapatkan penghargaan dari Lembaga Prestasi Indonesia-Dunia Pelaksana Rekor karya Henna Art Tebanyak oleh 241 seniman Henna itu. Tarif lukis henna ini mulai dari puluhan ribu sampai dengan ratusan ribu rupiah. Rina juga siap memenuhi panggilan, terutama di kawasan wilayah III Cirebon. Rina menambahkan, bahan baku yang digunakan untuk melukis dalam seni lukis henna adalah bubuk henna yang dicampur air. Oleh karena itu, dirinya berani mengatakan jika seni lukis henna tidak akan menjadi masalah bagi mereka yang beragama muslim. \"Bahannya aman dan halal kok. Kalaupun buat orang muslim, nggak usah khawatir, karena ini berasal dari tumbuhan yang menyerap ke kulit. Jadi bisa buat wudhu. Yaa, sejenis pacar arab gitu,\" tegasnya. Sekadar info, tumbuhan henna dapat ditemukan di negara-negara seperti Pakistan, India, Afganistan, Mesir, Suriah, Yaman, Uganda, Maroko, Senegal, Tanzania, Kenya, Iran dan Palestina. Henna tumbuh cukup baik di iklim panas. Henna diracik dari daun tanaman yang disebut Lawsonia Inermis. Di India sendiri, henna merupakan salah satu cara mempercantik diri selain memakai make up atau perhiasan. Bisa dipakai sehari-hari, atau memegang peran penting dalam acara khusus seperti pernikahan. Rina mengatakan, dalam satu pengerjaan lukis bisa dikerjakan dalam kurun waktu 10 hingga 30 menit sesuai dengan model yang dipilih konsumen. \"Bisa tahan 7 sampai 14 hari,\" pungkasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: