Persib Bandung Bidik 13 Poin di Lima Laga

Persib Bandung Bidik 13 Poin di Lima Laga

BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, menargetkan meraih 13 poin dalam lima laga awal Liga-1 2017. Hal ini jadi target sang pelatih setelah mendapat jadwal pertandingan di Liga-1 2017, kemairn (12/4). \"Sebelumnya saya targetkan 11 poin dalam lima laga. Namun setelah jadwal berubah lagi, target saya sekarang 13 poin. Insya Allah,\" ucap Djadjang di mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Rabu (12/4). Meski jadwal terbaru sudah keluar, Djadjang memandang semua lawan yang akan dihadapi sama saja dan tidak bisa dianggap remeh. \"Saya sudah komitmen sejak awal, tidak ada satu pun tim lawan yang dianggap enteng. Semua pemain sudah saya beritahu jangan menganggap remeh lawan-lawan yang akan dihadapi,\" tegas Djanur, sapaannya. Mengacu pada jadwal baru yang dirilis PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator kompetisi, seusai melawan Arema FC (15/4), tim Maung Bandung akan tandang melawan PS TNI, kemudian menjamu Sriwijaya FC, Persegres Gresik United (tandang), dan melawan Persipura Jayapura (kandang). Dalam lima laga ini, Djanur cukup optimististis meraup 13 poin. \"PS TNI juga tidak bisa dianggap enteng. Apalagi sekarang mereka punya pelatih asing. Mereka pun sudah mulai berbenah dan banyak bongkar pasang pemain. Jadi perlu diwaspadai juga,\" ucap pelatih 59 tahun ini. Meski begitu, Djanur menyebut skuadnya bisa memiliki keuntungan kala bertandang ke markas PS TNI di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, yang masih terletak di wilayah Jawa Barat. \"Ya, keuntungan buat Persib karena mereka menggelar partai kandang masih di Jabar, yang tentunya ramah buat Persib,\" jelas Djanur. Di sisi lain, menjelang menghadapi Arema FC, Djanur terus mematangkan strategi pasukannya dalam sesi latihan tertutup di Lapangan Lodaya, Bandung. \"Kami matangkan terus karena laga melawan Arema tinggal beberapa hari lagi. Mudah-mudahan pada hari H nanti, pemain kami betul-betul siap,\" tegas Djanur. (net/mid)        

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: