2 Avanza Bersenggolan, Satu Terjun ke Sungai

2 Avanza Bersenggolan, Satu Terjun ke Sungai

KUNINGAN - Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua mobil jenis Avanza terjadi di ruas Jalan Desa Randobawa Ilir, Kecamatan Mandirancan, Kamis (13/4). Dalam peristiwa senggolan itu, salah satu mobil Avanza terjun bebas ke sungai Ciloa sedalam 7 meter. Berdasarkan informasi dihimpun  wartawan radarcirebon.com, kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 23.00 WIB. Melibatkan Avanza hitam bernopol E 1239 KO yang melaju dari arah Sumber bersenggolan dengan Avanza biru bernopol B 8825 MI yang dikendarai Tomi warga Majalengka dari arah Linggarjati. Akibat lanju kendaraan yang cukup kencang, menyebabkan senggolan keras hingga menyebabkan ban belakang kanan Avanza biru terlepas dan menghilang di antara rimbunnya perkebunan warga. Malang dialami kendaraan Avanza hitam yang dikemudikan Sanadi warga Desa Wanasaba, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, tidak mampu mengendalikan laju kendaraan. Avanza  menabrak tembok jembatan kemudian  menabrak pohon mangga di bibir Sungai Ciloa dan akhirnya terguling masuk sungai. “Kecelakaan terjadi hanya karena kedua kendaraan bersenggolan. Namun mungkin karena kendaraan keduanya melaju kencang menyebabkan kendaraan Avanza biru hingga berputar arah yang tadinya menuju utara berbalik ke selatan dan ban belakang lepas, sedangkan Avanza hitam masuk sungai,\" ujar Endang, warga setempat yang turut membantu proses evakuasi kendaraan pada Kamis malam. Beruntung posisi jatuhnya kendaraan Avanza hitam yang berisi tiga penumpang tersebut ke sungai dalam posisi miring sehingga seluruh penumpang berhasil selamat dan hanya mengalami luka lecet. Kecelakaan tersebut praktis mengejutkan warga yang tinggal di sekitar TKP hingga berhamburan ke lokasi kejadian untuk melihat dari dekat. Tak lama kemudian, tiba petugas Polsek Mandirancan dan Unit Laka Polres Kuningan yang segera melakukan olah TKP. Termasuk, mendatangkan kendaraan derek tol Palikanci milik Jasa Marga untuk membawa kendaraan Avanza biru ke bengkel pada pada malam itu juga serta mengeluarkan Avanza hitam dari sungai pada keesokan harinya. \"Kami hanya mengalami luka ringan. Saya hanya lecet di dahi dan badan terasa ringsek begitu juga dengan dua teman saya,\" ujar Rusdi salah satu penumpang Avanza hitam saat menunggu proses evakuasi bersama sopir dan seorang teman lainnya di salah satu bengkel tak jauh dari lokasi kejadian. Sementara sang sopir Sanadi tampak masih shock dan tak bersedia bercerita bagaimana kronologi kecelakaan tersebut bisa terjadi. Terlebih diketahui kendaraan tersebut bukan miliknya melainkan hasil pinjaman dari tetangga di kampungnya. Sementara itu, proses evakuasi pada Jumat pagi dengan menggunakan kendaraan derek tol ternyata bukanlah hal mudah. Membutuhkan waktu lama hingga hampir tiga jam untuk mengeluarkan Avanza. Meski sudah dibantu kendaraan offroad Jimny dan truk yang kebetulan sedang melintas, kendaraan Avanza hitam belum berhasil dikeluarkan dari sungai. Hingga akhirnya Avanza hitam berhasil dikeluarkan dari sungai sekitar pukul 09.30 WIB setelah proses derek dibantu oleh kendaraan Fuso yang juga kebetulan hendak melintas. (taufik)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: