Real Count KPU, Anies-Sandi Unggul Sementara di Pilkada DKI Jakarta

Real Count KPU, Anies-Sandi Unggul Sementara di Pilkada DKI Jakarta

CIREBON - Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi merilis hasil perhitungan nyata (real count) Pilkada DKI Jakarta putaran kedua. Dalam laman resmi KPU.go.id terungkap, berdasarkan entry data model C1 yang merupakan hasil hitungan dari TPS, sementara pasangan nomor urut 3 Anies Baswedan-Sandiaga Uno mengungguli pasangan nomor urut 2 Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat. Dalam update di website sekitar pukul 23.00 WIB, data C1 sudah masuk sebanyak 12,37% atau 1.612 TPS dari total 13.034 tempat pemungutan suara (TPS). Dari suara yang masuk, pasangan Anies-Sandi mendapat 56,16 persen atau 378.633 suara. Sedangkan pasangan Ahok-Djarot memperoleh 295.532 suara atau 43,84 persen. Hingga saat ini, proses perhitungan terus berjalan. Di dalam laman resmi itu disebutkan jika update hitung nyata (real count) dari C1 itu untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat agar mengetahui hasil Pilkada serentak putaran 2 pada 19 April 2017 di seluruh wilayah yang menyelenggarakan Pilkada Putaran 2 dengan lebih cepat dan akurat. Akan tetapi, data hasil Pilkada Putaran 2 berdasarkan entry data Model C1 merupakan hasil sementara dan bukan hasil final. \"Jika terdapat kesalahan dalam Model C1 akan dilakukan perbaikan pada proses rekapitulasi di tingkat atasnya,\" tulisnya. (sud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: