Pemdes Malangsari Bangun Tembok Penahan Tanah
INDRAMAYU- Tidak ingin jalan pertanian di desanya amblas, Pemdes Malangsari, Kecamatan Bangodua, Kabupaten Indramayu membangun tembok penahan tanah (TPT) di Blok Temulawak, RT 01, sepanjang 140 meter dan di RT 02 sepanjang 275 meter. Kuwu Malangsari, Imron mengatakan, pembangunan tembok penahan tanah merupakan langkah pemerintah desa dalam membenahi infrastruktur fisik desa. Dikatakannya, TPT dibutuhkan agar jalan di kedua blok itu tidak mudah amblas. Mengingat trafik lalu lintas di jalan itu cukup padat, karena dua blok tersebut menjadi akses menuju desa lain. “Kalau di RT satu menjadi akses warga untuk ke TPU. Sedangkan jalan di RT 02 menjadi akses pertanian dan juga akses menuju desa lain,” tuturnya. Sehingga, TPT ini sangat penting untuk menjaga tanah jalan tidak amblas karena kelebihan beban. Usia jalan pun, kata dia, akan lebih panjang dan akhirnya berdampak pada kelancaran aktivitas masyarakat dan petani di Desa Malangsari. “Setelah TPT, rencananya akan kami lanjutkan ke perbaikan jalan. Karena jika kami memperbaiki jalan tanpa ada TPT, maka akan sia-sia, jalan pun akan cepat rusak,” tuturnya. Rencananya jalan di desanya akan dibeton dan diaspal. (oni)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: