Wadah Pencinta Motor Custom Sewilayah 3 Cirebon

Wadah Pencinta Motor Custom Sewilayah 3 Cirebon

CIREBON – Tak ingin ketinggalan memunculkan pergerakan sosial melalui dunia otomotif dan seni, para penggila ranah custom culture sewilayah III Cirebon kembali menggelar North Side Custom 2017. Acara tersebut digelar di Famouz Café, Sabtu (15/7). North Side Custom 2017 merupakan event lanjutan serupa di tahun 2015 oleh komunitas pencinta dunia custom mulai dari pemotor, seniman hingga kalangan builder termasuk industri pendukungnya. Event itu digagas MTM (komunitas motor custom Cirebon) bersama Ape Custom dan Newborn Custom dan para penggiat dunia rancang bangun motor. Event didukung kalangan musisi serta pelaku seni, termasuk Famouz Cafe sebagai lokasi acara. Adoy selaku Panitia North Side Kustom 2017, mengatakan, untuk memulai acara tersebut, bersama para komunitas pencinta motor custom pun melakukan city riding. Acara sengaja digelar untuk sharing dan memberikan edukasi kepada masyarakat Cirebon khususnya pada pencinta motor custom. \"Kami datangkan beberapa builder dari berbagai kota dengan untuk sharing lebih dalam mengenai motor custom,\" tuturnya. Lanjutnya, North Side Custom merangkul semua pihak mulai dari builder, painter dalam memberikan informasi seputar dunia custom. Beberapa builder ternama seperti Yayaholic dari Queenlekha Choppers Jogja dan Franky Yasashi Garage Bandung, lalu painter dan pinstriper Dani Hacka (Solo) serta Sony Twistpaint (Surabaya) diundang hadir dalam kemasan acara Custom Clinic berupa sharing serta live performance skill mereka. Bukan hanya itu, North Side Custom 2017 pun melibatkan semua kalangan dari mulai eksebisi motor custom, tattoo, bazar, clothing termasuk seni budaya Tari Topeng dari Keraton Kanoman. Tidak ketinggalan, North Side Custom juga melibatkan penggemar fotografi untuk mendukung konten acara lebih luas dan dinikmati semua kalangan. (apr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: