2 Indonesia vs Laos 3, Garuda Asia Tak Berdaya
BERANGKAT ke Thailand dengan kepercayaan diri tinggi, ternyata timnas U-16 payah performanya di Piala AFF U-15. Teranyar, tim asuhan Fakhri Husaini tersebut takluk oleh Laos 203 pada penyisihan grup A di Stadion Chonburi Campus, Thailand, kemarin (15/7). Garuda Asia –julukan timnas U-16– yang bermain terbuka sejak awal laga lengah dalam bertahan. Baru 13 menit laga berjalan serangan balik Laos berbuah gol yang dicetak Louanthamma. Indonesia sempat membalas melalui Althaf Indie Alrizky pada menit ke-32. Tapi, berselang sepuluh menit berikutnya Soubanh Keopheth kembali membawa Laos unggul. Lagi-lagi Indonesia menyamakan skor melalui Rendy Juliansyah (64\'). Namun, hanya dua menit kemudian Chony Wenpaserth mencetak gol dan memastikan kemenangan 3-2 milik Laos. Itu menjadi kekalahan ketiga Indonesia di grup A. Sebelumnya, Indonesia kalah oleh Thailand dan Australia. Dengan begitu, PSSI pun berencana mengevaluasi kinerja Fakhri. ”Ketua umum juga sudah arahkan agar ada perhatian khusus untuk mengevaluasi kegagalan ini,” kata Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria. (ben/ham)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: