Kemenag Janjikan Visa Haji Selesai Pekan Ini
JAKARTA- Kemenag menjanjikan visa untuk CJH (calon jamaah haji) gelombang pertama sudah terbit pada akhir pekan ini. Sejauh ini yang sudah selesai mencapai 81.497 visa. “Jadi, masih kurang beberapa ribu lagi untuk jamaah gelombang pertama dan itu kita pastikan selesai pada pekan ini,” ujar Plt Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agam RI Nur Syam setelah menutup pembekalan di Media Center Haji, Jakarta, kemarin. Pada tahun ini ada lebih dari 102 ribu jemaah yang akan diberangkatkan pada gelombang pertama, mulai 28 Juli hingga 11 Agustus mendatang. Nur Syam juga mengaku sudah mengingatkan jajaran penyelenggara haji agar memastikan persiapan pemberangkatan kloter-kloter awal yang akan mulai pada pekan depan telah benar-benar rampung. “Kloter satu sampai lima harus beres soal visa. Jangan sampai ada seat kosong,” tuturnya. Mantan Rektor IAIN Sunan (sekarang Universitas Islam Negeri) Sunan Ampel Surabaya itu menambahkan,yang saat ini sudah diterima Ditjen PHU untuk diproses visanya berjumlah 189.191 paspor. Secara bertahap, paspor-paspor tersebut diteruskan ke Kedutaan Besar Arab Saudi agar visanya dapat segera diproses. Kuota jamaah haji reguler Indonesia tahun ini berjumlah 204 ribu orang. Mereka akan diberangkatkan dalam dua gelombang. Gelombang pertama diberangkatkan menuju Madinah. Sedang gelombang kedua diberangkatkan menuju Jeddah lalu ke Makkah. Pemberangkatan gelombang kedua akan berlangsung dari 12 hingga 26 Agustus 2017. (tau/ttg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: