Bantu Wujudkan Desa Agamis

Bantu Wujudkan Desa Agamis

INDRAMAYU-Sebagai anak muda, Tuti Alawiyah mencoba untuk aktif dan bergabung dalam organisasi kepemudaan desa seperti ikatan remaja masjid (Irmas). Dengan mengikuti organisasi itu, Tuti merasa menjadi pribadi yang lebih baik. Diakuinya, bergabung dengan organisasi kepemudaan menambah wawasan, pengetahuan dan pengalaman. Selain itu, tergabung dalam organisasi kepemudaan desa juga membuatnya berperan membangun tanah kelahirannya. Lewat ikatan remaja masjid di desa setempat, Tuti ikut aktif mensyiarkan Islam dan melakukan kegiatan-kegiatan keagamaan. Selain itu, bersama pengurus lainnya, Tuti juga sering melakukan kegiatan sosial. Lewat Irmas ini lah, Tuti merasa pemuda memiliki peran dan kontribusi dalam pembangunan desa. “Saya ingin menjadikan desa ini lebih agamis, dan mendorong remaja lainnya untuk ikut kegiatan positif. Nah di Irmas inilah saya mengajak mereka untuk bergabung dan aktif di kegiatan positif,” ujar Tuti. Ia pun merasa miris dengan kondisi remaja saat ini. Pasalnya tidak sedikit muda mudi yang berperilaku menyimpang, melakukan pergaulan bebas dan terjerumus dalam obat-obatan terlarang. “Ketimbang melakukan hal negatif, lebih baik aktif di organisasi kepemudaan. Bukan hanya bagus untuk diri kita, tetapi juga kita ikut berkontribusi membangun desa,” tuturnya. (oni)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: