Panitia Pilwu Harus Berhemat Anggaran

Panitia Pilwu Harus Berhemat Anggaran

INDRAMAYU– Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Indramayu kembali menggelar sosialisasi pemilihan kuwu serentak. Kali ini kegiatan dilakukan di Aula Kecamatan Karangampel, Jumat (15/9) lalu. Peserta sosialisasi terdiri dari unsur muspika, para kuwu, BPD, serta panitia pilkuwu dari desa-desa yang ada di Kecamatan Karangampel, Juntinyuat, Krangkeng, dan Kedokanbunder. Kepala DPMD Kabupaten Indramayu, DR Dudung Indra Ariska menjelaskan, sosialisasi terus dilakukan agar pelaksanaan pemilihan kuwu serentak di Kabupaten Indramayu berjalan sukses. Dikatakan, masih banyak yang belum memahami peraturan pilwu, sehingga harus dijelaskan. “Kami tidak ingin kelak terjadi persoalan pada saat pelaksanaan pemilihan kuwu. Untuk itulah kami jelaskan sejumlah pasal yang krusial, agar tidak terjadi salah penafsiran,” tandas Dudung. Dudung juga kembali menjelaskan pendaftaran calon kuwu gratis, karena biaya pelaksanaan pilkuwu telah dianggarkan oleh APBD Kabupaten Indramayu. Meski demikian, Dudung juga meminta panitia pilkuwu untuk berhemat atau menggunakan anggaran secara rasional. Dikatakan, besarnya anggaran pilwu yang diterima desa sudah melalui perhitungan yang rasional. “Anggaran kali ini mungkin dianggap minimalis, tapi sebenarnya sudah diperhitungkan secara matang dan rasional. Jadi tolong pangkas anggaran yang tidak begitu penting, seperti seragam panitia dan sepatu maupun anggaran lainnya,” ujar Dudung. Meski demikian, Dudung menjelaskan apabila anggaran pilwu dianggap kurang maka bisa mengambil dari APBD Desa. Namun syaratnya jangan sampai ada dobel anggaran, dan hal tersebut harus dibuat Peraturan Desa (Perdes) tentang anggaran pilwu yang diputuskan melalui musyawarah desa (musdes). Salah seorang peserta sosialisasi yang juga anggota BPD Desa Sendang Kecamatan Karangampel, Abdul Nasir mengatakan, adanya aturan baru dalam pilwu serentak memang harus disikapi dengan bijak. Termasuk soal anggaran yang dibiayai oleh APBD Kabupaten Indramayu. Menurutnya, anggaran yang ada cukup rasional, tinggal bagaimana panitia mampu menyusun secara rasional.(oet)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: