Parah! Baru 2 Bulan Perbaikan, Aspal Flyover Gebang Sudah Rusak
GEBANG – Kondisi aspal flyover Gebang sudah rusak. Padahal, sekitar dua bulan lalu aspal flyover tersebut baru saja diganti. Beberapa bagian aspal sudah tidak rata. Bahkan, di beberapa titik aspal seperti meleleh dan membuat kondisi jalan sangat berbahaya. Pantuan Radar Cirebon, flyover yang hanya bisa dilintasi dari arah Jawa Tengah tersebut mengalami kerusakan di bagian tengah dan samping. Jalan seperti meleleh akibat cuaca panas berlebihan. Tokoh Pemuda Cirebon Timur, Rizki Pratama mengaku prihatin dengan kondisi aspal di flyover Gebang. Menurutnya, kontraktor jalan bisa menghitung dan memperkirakan bahan yang digunakan. Sehingga, aspal yang digunakan tidak bisa tahan lama. ”Iya, padahal baru sekitar dua bulan, sudah bergelombang lagi. Beberapa bahkan sudah mengelupas. Harusnya, bahannya lebih kuat lagi. Itu kan akses utama truk dan kendaraan besar yang lewat pantura,” ujarnya. Menurutnya, selain karena faktor bahan atau aspal yang digunakan, cuaca juga punya andil untuk ikut memengaruhi umur aspal. “Namun seharusnya seperti di awal saya tegaskan, bahan yang digunakan harus pas dan sesuai dengan karateristik jalan. Sehingga, aspal nantinya bisa awet,” kata Rizki menyayangkan. (dri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: