Duit Gaji PNS Rp 144 Juta Baru Diambil dari bjb Kuningan Dirampok dengan Modus Pecah Kaca Mobil
KUNINGAN - Kasus perampokan dengan modus pecah kaca mobil terjadi di Jl Siliwangi, Kabupaten Kuningan, Selasa (10/10) sekitar pukul 10.45 WIB. Peristiwa yang berlangsung di depan Bank BCA itu pun menyita perhatian warga. Mobil yang menjadi sasaran perampokan itu adalah Honda Jazz nopol E 421 YF milik Arif Yudianto warga Desa Windujanten, Kecamatan Kadugede, Kabupaten Kuningan. Korban merupakan PNS yang menjadi bendahara di Disdik Kabupaten Kuningan. Data yang dihimpun radarcirebon.com, korban mengalami kehilangan duit sebesar Rp 144.700.000. Duit itu baru ambil dari bjb Kuningan untuk gaji guru-guru honor. Kejadian bermula, setelah mengambil duit dari bjb, korban yang memarkirkan mobilnya di depan BCA. Saat itu korban hendak mengambil duit pribadi di ATM. Saat di ATM, pelaku yang berjumlah dua orang yang diduga sudah mengikuti korban dari bjb, langsung beraksi. Pintu kaca mobil bagian samping kanan depan dipecah pelaku lantas mengambil duit korban yang dibungkus plastik kresek dan tergeletak di jok depan. Setelah beraksi, pelaku kabur ke arah Palutungan, Cigugur, Kuningan. Namun saat bersamaan, warga yang melihat aksi pelaku langsung teriak \"maling\". Teriakan itu menyita perhatian warga yang beramai-ramai ikut mengejar pelaku. Di Jl Citamba yang masih satu jalur dengan Siliwangi, polisi yang sedang patroli langsung menghadang pelaku, namun lolos. Pengejaran pun terus dilakukan dengan berkoordinasi bantuan anggota polisi lainnya. Akhirnya kedua pelaku tertangkap beserta barang bukti di kawasan wisata Ipukan Palutungan Kecamatan Cigugur. Kini kedua pelaku sudah ditangani Satreskrim Polres Kuningan untuk penyidikan lebih lanjut. (hsn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: