200 Anggota PPK Kabupaten Cirebon Resmi Dilantik

200 Anggota PPK Kabupaten Cirebon Resmi Dilantik

CIREBON - Sebanyak 200 anggota Panitia Pemilu Kecamatan (PPK) resmi dilantik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cirebon di Gedung Universitas Muhammadiyah Cirebon, Watubelah, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Senin (30/10) sore. Komisioner KPU Provinsi Jabar Endun Abdul Haq mengatakan, setelah dilantik dan resmi menjadi anggota PPK, anggota PPK harus bertanggung jawab atas tugasnya. Karena beban pekerjaan PPK harus mengawasi Pilgub Jabar dan Pilbub Cirebon di tengah situasi dinamika politik yang luar biasa. Karena itu, Endun menyampaikan pesan kepada para anggota PPK agar wajib menjaga profesionalitas dan integritas sebagai penyelenggara pemilu. \"KPU Jabar sudah menyiapkan langkah-langkah konstruktif untuk membangun profesionalitas dan integritas mereka. Insya Allah kita memperbanyak bimbingan teknis secara volume intensitasnya nanti akan banyak. Bagaimana membangun integritas penyelenggara pemilu yang jujur dan adil,\" katanya. Endun menjelaskan, sekitar 70 persen penyelenggara pemilu di Kabupaten Cirebon masih baru. Karena itu menjadi kewajiban KPU Jabar melalui KPU Kabupaten Cirebon untuk mengintensifkan berbagai pelatihan untuk membangun profesionalitas dan integritas anggota baru. \"Di Kabupaten Cirebon ini menjadi perhatian kami, bisa dari sisi eskalasinya, kesiapan SDM-nya, sehingga nanti akan perbanyak pelatihan untuk membagun profesional dan integritasnya,\" katanya. (cecep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: