Cegah Banjir, Muspika Anjatan Lakukan Operasi Pembersihan Sampah Kolong Jembatan
INDRAMAYU–Permukiman penduduk di Desa Anjatan dan Anjatan Utara direndam banjir saat turun hujan dengan intensitas lebat, Senin (5/2). Penyebab banjir terdeteksi gara-gara kolong jembatan yang ada di atas saluran air pinggir jalan raya Anjatan tersumbat sampah. Kondisi itu membikin saluran air yang tidak berfungsi optimal. Puluhan aparat dari Pemerintah Kecamatan Anjatan, Pemerintah Desa, Polisi dan TNI langsung terjun melakukan operasi pembersihan. Hal ini dilakukan agar air dapat mengalir dengan maksimal. “Salah satu penyebabnya ya ini, sampah menutup kolong jembatan. Aliran air mampet, banjir jadinya,” ungkap Camat Anjatan Opik Hidayat SSos saat memimpin operasi Menurut dia, konstruksi jembatan yang dibangun warga itu dinilainya terlalu rendah sehingga menghambat aliran air saat meluap. Sampah yang mengalir bersama air menumpuk di kolong jembatan tersebut. Sehingga perlu dilakukan operasi pembersihan kolong jembatan supaya aliran air yang membawa berbagai jenis sampah tersebut akan lebih lancar. Berdasarkan pantauan di lapangan, petugas ekstra keras menjebol sumbatan sampah di bawah jembatan dengan peralatan sederhana seperti bambu yang disambung-sambung diikat dengan tali. Setelah disodok, tumpukan sampah seperti kayu, plastik sampai peralatan rumah tangga langsung menyembul keluar. (kho)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: