Tumbuhkan Minat Membaca lewat Lomba Bercerita
INDRAMAYU - Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Indramayu menyelenggarakan Lomba Bercerita untuk Siswa Sekolah Dasar Tingkat Kabupaten Indramayu Tahun 2018. Lomba itu untuk menumbuhkembangkan kegemaran membaca di tingkat sekolah dasar. Selain itu, untuk melestarikan aneka budaya daerah serta mengangkat dan mempopulerkan buku-buku cerita budaya daerah yang ada di Indonesia. Lomba dilaksanakan selama 2 hari, dari mulai tanggal 9 hingga 10 April 2018 di Halaman Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Indramayu. Lomba tersebut diikuti 40 siswa Sekolah Dasar dari 20 kecamatan yang ada di kabupaten Indramayu. Kepala Disarpus Kabupaten Indramayu, Toto Susmanto menjelaskan, lomba bercerita tersebut sudah digelar sejak tahun lalu dan akan menjadi agenda rutin untuk meningkatkan minat baca bagi anak-anak sekolah dasar. “Anak-anak dapat menyampaikan cerita tentang budaya daerah Indonesia, tentu saja mereka mampu bercerita karena mereka telah membaca buku terlebih dahulu,” tegas Toto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: