Byson Cium Boks, Warga Brebes Gagal Mudik
CIREBON–Gara-gara menabrak mobil Suzuki boks nopol K 1845 PS, Karsim (21) warga Desa Pamulihan, Kecamatan Larangan, Kabupaten Brebes tidak bisa pulang kampung (pulkam). Untuk sementara, dia harus menginap di RSUD Arjawinangun untuk menjalani perawatan medis. Karsim yang mengendarai sepeda motor Yamaha Byson nopol G 4346 AG terlibat kecelakaan Senin (7/5) sekitar pukul 16.00 WIB di jalan Bypass Arjawinangun. Tepatnya, di Desa Kebonturi, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon. Karsim dalam perjalanan pulang ke kampung halamannya. Dia memacu motornya cukup kencang. Sesampainya di lokasi kejadian, Karsim kaget melihat mobil yang berada di depannya terlalu dekat. Sehingga tak kuasa menghindar meski sudah mengerem. Motornya tetap saja menabraknya. “Akibat dari kejadian itu, korban mengalami luka, kemudian dibawa ke RSUD Arjawinangun oleh petugas. Kita sempat kejar sopir bernama Djodjo (56) warga Desa Pajajar, Kecamatan Rajagaluh, Kabupaten Majalengka. Dia kita tahan sementara untuk diperiksa lebih lanjut,” kata Kapolres Cirebon Kabupaten AKBP Suhermanto melalui Kanit Laka Iptu Endang Kusnandar SH. (cep)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: