Antasari Azhar Angkat Bicara Soal Sel Mewah Koruptor di Sukamiskin
Reporter:
Dian Arief Setiawan|
Editor:
Dian Arief Setiawan|
Selasa 31-07-2018,20:33 WIB
Antasari Azhar memberikan tanggapan terkait fasilitas mewah di Lapas Sukamiskin. Menurut mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), fasilitas mewah sudah menjadi rahasia umum.
Meski begitu, selama menjalani hukuman atas kasus yang menimpanya, Antasari mengaku tidak menggunakan fasilitas mewah.
\"Saya mantan narapidana, saya tidak menutup mata akan kondisi itu. Tapi ini di tempat berbeda,\" terangnya kepada JawaPos.com usai menghadiri pengurus DPC Pro Nawacita (Pronata) di gedung Graha Saba Buana, Selasa (31/7).
Pria yang sempat menjalani hukuman lebih dari tujuh tahun karena kasus pembunuhan itu menambahkan bahwa selama menjalani hukuman, terdapat istilah narapidana profesional.
Di mana narapidana tersebut menjalani hukuman penjara sesuai dengan aturan yang ada. Yakni tidak menggunakan fasilitas mewah atau fasilitas yang tidak seharusnya. Sedangkan narapidana profesional adalah narapidana yang bisa menggunakan fasilitas wah yang ada di penjara.
\"Ada istilah narapidana profesional, jadi benar-benar taat pada aturan. Kalau yang tidak ikut aturan biarin saja,\" ungkapnya.
Seperti diketahui, beberapa waktu lalu Ditjen Pemasyarakatan (PAS) Kementerian Hukum dan HAM melakukan Sidak ke Lapas Sukamiskin. Dari hasil Sidak tersebut ditemukan banyak narapidana yang ternyata menggunakan fasilitas mewah yang tidak seharusnya ada di dalam Rutan.
Bahkan ruang tahanan yang ditempati oleh para narapidana disebut lebih mirip dengan kamar indekos dengan berbagai fasilitas elektroniknya.
(apl/JPC)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: