Waspada Angin Kencang Landa Ciayumajakuning, Begini Penjelasan BMKG

Waspada Angin Kencang Landa Ciayumajakuning, Begini Penjelasan BMKG

WARGA di wilayah Cirebon dan sekitarnya waswas dengan kondisi angin kencang yang menyebabkan pohon tumbang, bangunan ruko dan gapura ambruk, baliho besar juga serupa. Terlebih, akibat angin kencang tersebut dalam satu hari terjadi di beberapa tempat. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas III Jatiwangi saat dikonfirmasi menyebutkan, kecepatan angin dari 03 Agustus-05 Agustus 2018 di Wilayah Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan (Ciayumajakuning) mengalami peningkatan. Hal itu disebabkan adanya perbedaan tekanan udara yang cukup signfikan di wilayah utara dan selatan ekuator. (Baca: Pemotor Asal Majalengka Tewas Tertimpa Pohon di Jl Pemuda) Posisi matahari yang berada di utara ekuator mendukung terbentuknya pusat tekanan rendah di wilayah tersebut yang mencapai 990 hPa. Sedang di wilayah selatan mulai terbentuk pusat tekanan tinggi (1029 hPa). Perbedaan tekanan yang cukup signifikan tersebut berpengaruh pada peningkatan kecepatan angin di wilayah selatan ekuator. Sementara wilayah Ciayumajakuning berada di selatan dekat dengan pusat tekanan tinggi yang posisinya di daratan Aurstalia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: