Mobil Korban Sinabung Disebut Bangkai Esemka

Mobil Korban Sinabung Disebut Bangkai Esemka

MUNGKIN hoax satu ini berkaitan dengan perkataan Presiden Joko Widodo yang menyinggung mobil Esemka ketika membuka pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS, Kamis (2/8). Ya, Jawa Pos menemukan foto hoax yang disebut sebagai bangkai mobil Esemka. Mobil yang sempat dipopulerkan Jokowi ketika menjadi wali kota Solo. “Mobil Esemka yang dijanjikan Pak Kowi,” tulis akun Facebook Zhal Yaz (Fb.com/rizal.iswanto1). Tulisan itu di-posting dengan disertai dua foto bangkai kendaraan di sebuah semak-semak. Orang yang malas mencari tahu mungkin bakal percaya. Sebab, kejelasan tentang jadi tidaknya Esemka diproduksi masal dan menjadi mobil nasional memang masih simpang siur. Dari pencarian yang dilakukan koran ini, terdapat jejak digital yang tersimpan di situs pencarian Yandex. Di sana muncul foto serupa yang diunggah sebuah blog. Bangkai mobil itu ternyata bukan Esemka, melainkan bangkai kendaraan di Desa Simacem di kaki Gunung Sinabung. Bangkai mobil tua tersebut berhubungan dengan keganasan letusan Gunung Sinabung. Foto itu adalah milik Associated Press Images. Dijepret fotografer Binsar Bakkara pada 16 November 2015. Bagi Anda yang ingin melihat foto aslinya, kami siapkan link pendeknya yang akan merujuk ke situs AP Images, bit.ly/APSinabung. (gun/c18/fat) Fakta Berdasarkan jejak digital di situs pencarian Yandex, foto kendaraan yang tersebar di media sosial Facebook bukan bangkai Esemka tapi kendaraan di Desa Simacem di kaki Gunung Sinabung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: