Iwan Bule Bangga Bawa Obor Asian Games 2018

Iwan Bule Bangga Bawa Obor Asian Games 2018

Api Asian Games 2018 telah tiba di Kota Bandung sekira pukul 08:30 WIB yang disambut Wakil Wali Kota Bandung, Oded M Danial di exit Tol Pasteur, Bandung, Sabtu (11/8). Sebelumnya api diarak dan bersemayam di Kabupaten Purwakarta. Tiba di Kota Bandung sambutan begitu meriah baik dari pemerintah, sponsor, hingga masyarakat yang turut serta mensukseskan kirab obor di Kota Bandung. Adapun rute yang dilewati yakni dari exit Tol Pasteur hingga Gedung Sate yang melibatkan 20 orang. Penjabat Gubernur Jawa Barat, M Iriawan ikut serta dalam penerimaan api Asian Games 2018 di Gedung Sate yang diiringi para pejabat, atlet, dan sponsor. Dengan bangga dan semringah semua berseru memeriahkan kedatangan api Asian Games 2018 yang dibawa lari menuju halaman Gedung Sate.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: