Perbaikan Trotoar Jl Wahidin Gunakan Batu Alam

Perbaikan Trotoar Jl Wahidin Gunakan Batu Alam

CIREBON-Trotoar di sejumlah ruas jalan dalam perbaikan. Diantaranya di Jalan Wahidin, Karanggetas, Evakuasi, Derajat dan Ciremai Raya. Proyek ini berbeda dengan dana alokasi khusus (DAK) Rp96 miliar, material yang dipakai sama-sama batu alam. Pengawas pengerjaan, Syahirin mengunggkapkan, perbaikan trotoar sudah dilaksanakan selama delapan hari lalu. Pengerjaan ini dimulai dengan perataan. Kemudian akan mengikuti pemasangan batu alam. “Ini dari Jl Wahidin sampai perempatan Krucuk (Jl Slamet Riyadi). Di sini sudah rusak, jadi perlu perbaikan,” ujar Syahirin kepada RadarCirebon. Pengerjaan ini berbeda dengan DAK Rp96 miliar. Sebelumya trotoar di ruas jalan tersebut menggunakan keramik. Nantinya menggunakan batu alam seperti di Jl Cipto Mangunkusumo. Saat ini proses pengerjaan baru di tahap pembongkaran trotoar rusak dan kastin. Kemudian perbaikan saluran air, karena drainase Jl Wahidin sudah penuh dengan endapan. Sebelumnya, Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (DPUPR) Drs Hanry David memaparkan, saat ini progres pengerjaan cukup menggembirakan. Diantaranya 70 persen untuk Jalan Karanggetas dan 50 persen untuk Jalan Ciremai Raya. Untuk ruas lainnya pengerjaan sudah dimulai namun progresnya masih kecil. \"Di ruas lainnya sudah mulai galian dan lainnya,\" tuturnya. Dalam perbaikan trotoar ini, dana yang dibutuhkan masing-masing ruas berbeda. Mulai dari Rp3,5 miliar hingga paling besar yakni Rp10 miliar. Saat ini model pencairan melalui tiga termin. Misal pencairan 25 persen dengan syarat progres pegerjaan harus 30 persen. Bila pencairan 45 persen maka progres harus 75 persen. (apr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: