Satu Bulan, Laba PD BWI Tembus Rp 1 Miliar
INDRAMAYU - Perusahaan Daerah Bumi Wiralodra Indramayu (PD BWI) Kabupaten Indramayu terus berbenah. Jika sebelumnya sempat disorot karena terus mengalami kerugian, kini bisnis PD BWI mulai berkembang dan meraup laba. Bahkan PD BWI berhasil meraup laba hingga Rp 1 miliar dalam satu bulan. \"Pada Juli 2018, laba bersih yang didapat PD BWI mencapai Rp 1.009.825.266. Keuntungan ini didapat dari lima unit usaha yang dijalankan, yakni rice milling unit, Stasiun Pengisian Bahan Bakar Elpiji (SPBE), pupuk, Batching plant (jasa cor) serta agen gas Koperasi Karyawan (Kopkar) Wiralodra,\" jelas Direktur PD BWI H Soen Sudjarwo melalui Direktur Operasional Surya di ruang kerjanya. Selain itu, laba juga didapat PD BWI dari hasil anak perusahaan, PR Mitra Bungdes Indramayu yang bergerak dalam bidang usaha jual beli gabah dan beras serta jual beli telur ayam negeri. Total keuntungan yang didapat mencapai Rp 409.877.650. Peluang usaha lain yang menjanjikan keuntungan bagi PD BWI adalah produksi beras. PD BWI baru bisa memproduksi sebanyak 600 dari 2.000 ton beras per bulan yang dibutuhkan konsumen. Untuk memenuhi kebutuhan konsumen sebanyak 1.400 ton beras dan kekurangan kapasitas produksi, PD BWI menggandeng 25 tempat penggilingan padi (heler). \"Selama ini baru 20 heler yang telah membuat kontrak perjanjian dalam memenuhi kebutuhan beras kepada konsumen,” ujarnya. (dun)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: