Waspada, Motor tanpa Kunci Ganda Sasaran Empuk Penjahat
CIREBON – Banyaknya kasus pencurian sepeda motor (curanmor) di wilayah Kedawung Kabupaten Cirebon bukan berarti polisi tidak bekerja. Polsek Kedawung sudah melakukan berbagai upaya. Terbukti dari Januari 2018 sampai dengan sekarang, polisi mengamankan sebanyak 3 pelaku curanmor. Masih adanya kasus curanmor di wilayah hukum Polsek kedawung lantaran banyak sepeda motor yang tidak menggunakan kunci ganda saat diparkir. Teruma di Desa Sutawinangun dan Desa Kertawinangun yang kerap sekali menjadi sasaran pelaku curanmor. “Di wilayah hukum saya, Kedawung paling sering itu di Desa Sutawinangun dan Kertawinangun yang perbatasan dengan Kota Cirebon. Sasarannya ya motor yang di parkiran. Bulan sekarang saja sudah dua kali kejadian. Kalau bulan kemarin memang iya ada,” papar Kapolsek Kedawung, Kompol Tutu Mulyana kepada Radar Cirebon, Kamis (30/8). Biasanya, para pelaku curanmor ini melakukan aksinya dari parkiran ke parkiran yang banyak motornya, seperti di Islamic Center. Meskipun dijaga oleh satpam, lingkungan itu kerap sekali menjadi sasaran maling karena banyak motor yang parkir di pinggir jalan dan tidak menggunakan kunci ganda atau kunci pengaman. “Terutama di Islamic, banyak motor yang tidak dikunci ganda. Lihat saja nanti kalau jam sekolah. Itu rawan sekali kemalingan,” ujarnya. Tutu mengaku sudah bekerja secara maksimal untuk menangkap para pelaku curanmor yang berkeliaran di wilayah hukumnya itu. Terbukti, selama menjabat Kapolsek Kedawung, pihaknya sudah 3 kali mengamankan pelaku curanmor. “Ketiga pelaku yang saya amankan ini merupakan spesialis. Mereka beraksi sampai 20 kali di berbagai wilayah. Selain itu anggota juga melakukan antisipasi seperti dengan KKYD dan peningkatan patroli. Itu juga salah satu mengantisipasi curanmor,” ungkap Tutu. Tutu juga mengimbau masyarakat Kabupaten dan Kota Cirebon, kususnya di Kedawung yang punya kendaraan sepeda motor agar mempunyai kunci pengaman. Dengan itu, bisa terhindar dari para pelaku curanmor. “Kalau bisa ya pakai kunci rahasia untuk keamanan motornya,” imbuhnya. (cep)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: