Sukses Asian Games 2018, Indonesia Ajukan Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2032
Setelah berhasil melangsungkan Asian Games 2018, Indonesia menyatakan siap mengajukan diri menjadi kandidat tuan rumah Olimpiade 2032. Hal ini disampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo ketika menerima Presiden Komite Olimpiade Internasional IOC Thomas Bach dan Presiden Komite Olimpiade Asia OCA Syeikh Ahmad Al-Fahad AL-Sabah, Sabtu (1/9) di Istana Kepresidenan di Bogor. \"Dengan pengalaman yang kita miliki dalam penyelenggaraan Asian Games ke-18 ini, maka kita Indonesia yakin untuk juga bisa dan mampu menjadi tuan rumah untuk perhelatan yang lebih besar,\" ujar Joko Widodo merujuk pada niat untuk mengajukan diri sebagai kandidat tuan rumah Olimpiade tahun 2032.
Presiden IOC Thomas Bach mengatakan Komite Olimpiade Internasional menyambut baik pencalonan diri Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade 2032. Keberhasilan penyelenggaraan Asia Games 2018, yang akan ditutup hari Minggu (2/9), menjadi fondasi sangat kuat untuk pencalonan itu. \"Karena dengan Asian Games ini, dengan keberhasilan besar ini, Indonesia telah menunjukkan bahwa mereka memiliki semua bahan untuk menyelenggarakan Olimpiade dengan sukses,\" ujar Thomas Bach. Bach juga menyebut keramahtamahan warga Indonesia dan efesiensi sebagai kombinasi hebat yang paling mengesankan dalam Asian Games 2018. \"Dan itulah Olimpiade. Olimpiade adalah tentang orang-orang. Olimpiade adalah tentang keunggulan dan tentang persahabatan,\" ujar Thomas Bach. Sekitar 12 ribu atlet dari 45 negara dan wilayah, bersama ribuan petugas dan wartawan, ikut meramaikan pesta olahraga terbesar di Asia itu. Indonesia mendapat pujian tidak saja karena upacara pembukaan yang sangat mengesankan dan dipuji banyak kalangan di dunia internasional, tetapi juga keberhasilan melewati target perolehan emas. Hingga laporan ini disampaikan Indonesia telah berada di posisi keempat setelah China, Jepang dan Korea Selatan, dengan meraih 31 emas. Tokyo akan menjadi tuan rumah Olimpiade tahun 2020, disusul Paris pada tahun 2024 dan Los Angeles pada tahun 2028. (voa/wb) Courtesy Photo: Setpres RICek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: