Lagi, Korban Kecelakaan Lalu Lintas di Depan Pabrik Tekstil Tewas

Lagi, Korban Kecelakaan Lalu Lintas di Depan Pabrik Tekstil Tewas

CIREBON - Seperti jalur tengkorak. Kecelakaan lalu lintas yang menewaskan di sebrang pabrik tekstil Jalan Raya Plumbon atau di depan Masjid Al Jabbar, kembali terjadi, Senin (3/9) sekitar pukul 15.10 WIB. Kali ini korbannya dialami Juhadiyah (29) warga Gang Siap RT 03 RW 07 Desa Jungjang, Kecamatan Arjawinangun, Kabupaten Cirebon. Korban yang mengendarai sepeda motor Honda Vario nopol E 6685 LZ tewas di lokasi kejadian setelah tergilas truk. Berdasarkan data kepolisian, korban tengah melaju mengendarai sepeda motor dari arah Kedawung menuju Palimanan. Saat kejadian, kendaraan korban terserempet dump truck dari arah yang sama. Kendaraan yang dikemudikan korban lantas oleng ke kanan dan terlindas ban bagian belakang truk hingga tewas di lokasi kejadian. \"Penyebabnya diduga pengemudi dump truck kurang konsentrasi serta hati-hati,\" kata Kanit Laka Lantas Polres Cirebon, Iptu Endang Kusnandar. Setelah kejadian korban langsung dievakuasi ke RSUD Arjawinangun. Sementara keberadaan dump truck dan pengemudinya masih dilacak karena kabur setelah kejadian. Sementara itu, belum sebulan, Kamis (9/8), di sekitar lokasi juga terjadi kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan korbannya tewas. Sebuah elf jurusan Cirebon-Bandung terguling setelah menabrak median jalan. Saat itu korbannya dialami Neneng (43), ibu rumah tangga, warga Desa Jemaras Kidul, RT 03 RW 04, Kecamatan Klangenan, Kabupaten Cirebon. Korban tewas di lokasi kejadian akibat tertimpa bodi mobil elf yang ditumpanginya. Kecelakaan di sekitar lokasi yang sama pula, Hendra Hadianto (34) warga Desa Kertawinangun, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, tewas terlindas truk. Kejadian nahas yang dialami korban berlangsung tahun lalu, tepatnya 1 Mei 2017. Baca: Innalillahi, Elf Terguling, Ibu Rumah Tangga Tewas Tertindih Body Mobil Pemotor Bersenggolan, 1 Tewas Tergilas Truk, 1 Luka-luka Pemotor yang Tewas Tinggalkan Istri yang Hamil Muda, Keluarga Masih Shock (hsn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: