Inter Milan vs Barcelona, tanpa La Pulga Tetap Panas

Inter Milan vs Barcelona, tanpa La Pulga Tetap Panas

MILAN - Inter Milan ingin membalas kekalahan mereka dari Barcelona di Camp Nou pada matchday keempat Liga Champions. Insting pembunuh Mauro Icardi mereka butuhkan untuk misi ini. Icardi sejauh ini memang masih menjadi pemain tersubur Inter. Kapten Nerazzurri tersebut saat ini sudah mengoleksi delapan gol di semua kompetisi. Khusus di Liga Champions, bomber Argentina tersebut telah dua kali mencatatkan namanya di papan skor. Tidak berlebihan, jika pelatih Inter, Luciano Spalletti memberi waktu istirahat khusus kepada Icardi saat menghadapi Genoa di Serie A, akhir pekan lalu. Bagi Spalletti, tenaga Icardi sangat mereka butuhkan menghadapi Barcelona di Giuseppe Meazza dini hari nanti (siaran langsung RCTI pukul 03.00 WIB). Selain Icardi, Spalletti juga mengistirahatkan Matias Vecino, Kwadwo Asamoah dan Sime Vrsaljko. Gelandang berdarah Indonesia, Radja Nainggolan, juga sudah pulih dari cedera dan turut menyumbang satu gol saat diturunkan sebagai pemain pengganti menghadapi Genoa. Makanya, sekarang Inter sangat siap menantang Barca. Inter sendiri yang kini masih di posisi kedua Grup B dengan poin 6, menyongsong laga ini dengan modal dua kemenangan besar di Serie A. Sebelum menggasak Genoa lima gol tanpa balas di kandang sendiri, mereka juga menghajar Lazio dengan skor 3-0 di Olimpico Stadium. Pada dua laga tersebut, pemain Inter bermain sangat enjoy dan Spalletti berharap performa itu kembali ditunjukkan dini hari nanti. “Sepak bola tidak banyak berubah. Jika Anda tetap memiliki dan merasa nyaman dengan bola, itu adalah hal yang mendasar,” katanya dikutip Sky Sport Italia. Joao Mario yang tampil luar biasa dalam dua laga terakhir Inter menegaskan, Barca akan menjadi lawan yang berbeda. Karena itu, dia meminta rekan setimnya untuk mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik. “Kami kembali melakoni pertandingan yang sulitdi kompetisi yang berbeda. Kami harus memberikan segalanya,” tegasnya dikutip Inter TV. Senada dilontarkan Roberto Gagliardini. “Penting untuk bermain konsisten menghadapi sebuah laga berat seperti melawan Barcelona. Kemenangan membantumu untuk merasa baik. Itu membantu kepercayaan diri tim dan membuat tim tetap konsisten. Selalu penting untuk tetap meraih hasil yang baik,” jelasnya. (FIN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: