Cirebon Bersalawat Ajak Warga Perkuat Silaturahmi, Jangan Mau Diadu Domba

Cirebon Bersalawat Ajak Warga Perkuat Silaturahmi, Jangan Mau Diadu Domba

CIREBON-Ribuan umat Islam dari berbagai daerah tumpah ruah di Alun-alun Kejaksan, Kota Cirebon, Kamis malam (6/12). Mereka datang untuk mengikuti acara Cirebon Bersalawat 2018. Acara yang digelar dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW serta Deklarasi Kebangsaan ini disambut antusias umat muslim. Pantauan Radar Cirebon, ribuan orang turut larut dalam lantunan salawat yang dipimpin Habib Ali Zaenal Abidin Assegaf dan diiringi oleh grup hadrah Az Zahir dari Pekalongan. Dari atas panggung, Habib Ali Zaenal Abidin mengatakan kegiatan Cirebon Bersalawat merupakan salah satu bentuk kecintaan umat Islam terhadap Nabi Muhammad SAW. “Kita berharap dengan semakin kita banyak bersalawat kepada Nabi Muhammad SAW, maka di akhirat nanti kita akan mendapatkan syafaatnya. Bapak dan ibu pastinya hadir karena cinta kepada Nabi Muhammad SAW. Maka dari itu perbanyak bersalawat,” ajak Habib Ali Zaenal Abidin. Selain itu, ia juga mengajak kepada para jamaah untuk selalu menjaga persatuan bangsa dan tidak mudah terpecah-belah. “Dengan bersalawat kita juga berdoa supaya bangsa ini tetap bersatu. Tetap rukun. Jangan sampai bangsa kita tercinta ini menjadi terpecah-belah. Mari perkuat silaturahmi dan jangan mau diadu domba oleh pihak-pihak yang ingin bangsa kita hancur,” pesannya. Sementara Pj Walikota Cirebon Dr H Dedi Taufik MSi yang didapuk untuk memberikan sambutan, mendoakan agar warga Kota Cirebon tetap selalu bahagia. Ia juga turut mengajak kepada segenap warga untuk terus memanjatkan salawat. “Saya berdoa semoga warga Kota Cirebon selalu diberikan kebahagiaan. Dengan adanya kegiatan Cirebon Bersalawat, Insya Allah akan lebih membuat kita bahagia. Berkumpul dan bersilaturahmi bisa memanjangkan umur,” ujarnya. Di kesempatan itu, ia juga memohon pamit kepada warga Kota Cirebon karena dalam waktu dekat ini jabatannya sebagai Pj Walikota akan habis. Ia meminta kepada warga untuk terus berpartisipasi membangun Kota Cirebon. “Meski jabatan saya sudah habis, hati saya masih untuk Kota Cirebon. Saya berpesan agar terus menjaga aset pembangunan. Khususnya ini Alun-alun Kejaksan. Insya Allah tahun 2019 mendatang akan ditata lebih indah. Saya sudah mengajukan anggaran sebesar Rp30 miliar kepada pemerintah provinsi. Supaya kita bersalawat dengan lebih nyaman. Bersilaturahmi dengan nyaman,” pungkasnya. (awr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: