Natal-Tahun Baru, BI Gelontorkan Uang Tunai Rp101,1 T

Natal-Tahun Baru, BI Gelontorkan Uang Tunai Rp101,1 T

JAKARTA-Untuk memenuhi permintaan dan pemakaian uang pada perayayaan Natal dan Tahun 2019 (Nataru 2019), Bank Indonesia (BI) menggelontorkan uang tunai sebanyak Rp101,1 triliun. Uang tunai tersebut meningkat 10,3 persen dibanding tahun lalu di periode yang sama yakni Rp93,7 triliun. \"Uang tersebut cukup untuk memenuhi permintaan pusat maupun di daerah,\" kata Gubernur BI, Perry Warjiyo di Jakarta, Kamis (20/12). Dalam penggunaan uang di momen Natal dan Tahun Baru 2019, Perry meminta masyarakat untuk menggunakan uang non tunai. Hal itu demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti penipuan, penjambretan dan penodongan.  \"Kalau terpaksa pakai tunai, ingat 5J. Jangan dilipat, jangan diremas, jangan dicoret, dan lain-lain. Lebih baik non tunai,\" ujar dia. Kesempatan yang sama, Deputi Gubernur BI, Rosmaya menjelaskan, rincian penyebaran uang terbesar berada di Pulau Jawa sebesar Rp28,4 triliun atau 28,15 dari total uang tunai yang disiapkan. Wilayah Indonesia Timur sebesar Rp28,1 triliun atau 27,7%. Sementara untuk wilayah Jabodetabek, uang tunai dialokasi sebesar Rp23,4 triliun atau 23,3% dari total uang tunai yang disiapkan. Kemudian di wilayah Sumatera sebesar Rp 21,2 triliun atau 21%.\"Adapun uang tunai yang disiapkan BI didominasi pecahan besar Rp20.000 ke atas yakni 98%, dan sisanya 2% pecahan kecil,\" pungkas dia. (din/fin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: