Tambah Wawasan dari Komaruddin Hidayat

Tambah Wawasan dari Komaruddin Hidayat

CIREBON - Bank Syariah Mandiri (BSM) Cabang Cirebon menerima kunjungan kerja Ketua Dewan Pengawas Syariah (DPS) Pusat, Prof DR Komaruddin Hidayat, belum lama ini. Branch Manager BSM Cirebon, M Arief Budiyanto menerangkan, kunjungan tersebut tidak lain untuk mengawasi operasional BSM secara independen. DPS ditetapkan oleh Dewan Syariah Nasional (DSN), sebuah badan di bawah Majelis Ulama Indonesia (MUI). “Seluruh pedoman produk, jasa layanan dan operasional bank telah mendapat persetujuan DPS untuk menjamin kesesuaiannya dengan prinsip-prinsip syariah,” katanya kepada Radar, Kamis (18/4). Arief menyebutkan sosok Komarudin yang mumpuni di bidang dakwah, filsafat dan perbankan syariah dimanfaatkan oleh jajaran manajer, karyawan dan karyawati BSM untuk  bersilaturahmi, sekaligus memberikan tausiyah dan motivasi. Mengingat sepak terjang beliau yang pernah menjabat sebagai Rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta periode 2006-2010, Master PhD Bidang Filsafat pada Middle East Technical University Ankara Turki (1995), Post Doctorate Research Program di Harfort Seminary Connecticut AS (1997). Komarudin juga menjadi penulis kolom di beberapa media massa, mengisi dakwah dan pembicara perbankan syariah di Metro TV dan beberapa stasiun televisi nasional, juga peneliti di beberapa lembaga kajian dan penelitian. Cerita sukses perjalanan hidup beliau yang lahir dari keluarga sederhana di Muntilan, Magelang, namun karena keteguhan dan motivasi yang kuat diawali dengan pendidikan pesantren sebagai pondasi awal, hingga mencapai puncak karir saat ini coba Komarudin tularkan kepada insan BSM di seluruh wilayah kerja BSM. “Beliau menekankan kita harus bangga menjadi insan BSM. Dimana kita harus memiliki manfaat, memberikan teladan dan memiliki velue tidak hanya untuk BSM namun untuk masyarakat sekitar kita,” tuturnya. Kunjungan tersebut berlanjut dengan silaturahmi dengan seluruh rekanan notaris BSM Wilayah III Cirebon. Acara dibuka dengan sesi pemaparan terkait dengan pemenuhan prinsip perbankan syariah, sharing session dan sesi tanya jawab. Arief menegaskan hal itu sangat penting, mengingat notaris memiliki peran yang sangat vital dalam pembiayaan. Tidak hanya klausul yang mengikat kedua belah pihak, namun juga harus sesuai dengan ketentuan syariah. Salah satu notaris rekanan BSM Cirebon, Idris Abas mengungkapkan, sesi kunjungan DPS sangat bermanfaat, karena notaris dalam melaksanakan pekerjaannya sangat terkait dengan DPS. Dimana mengikat akad yang dibuat harus sejalan dan tidak bertentangan dengan fatwa DPS. Pihaknya menyampaikan terima kasih mewakili seluruh notaris rekanan BSM yang telah diundang dan difasilitasi untuk bertemu dan menerima pencerahan dari cendikiawan muslim terkemuka, Komaruddin Hidayat. dan merupakan suatu kehormatan. (ron/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: