PT KAI Daop 3 Cirebon Tambah KA Weekend

PT KAI Daop 3 Cirebon Tambah KA Weekend

CIREBON - Untuk mengakomodir permintaan kereta api dari Cirebon menuju Jakarta saat weekend, PT KAI Daop 3 Cirebon menjalankan kereta api Argo Jati Fakultatif dengan nomo r KA 39F pada Minggu, 17 Maret hari ini. Kereta api tersebut diberangkatkan dari Stasiun Cirebon menuju Jakarta dengan tujuan akhir Stasiun Gambir. Manajer Humas PT KAI Daop 3 Cirebon, Kuswardoyo mengatakan, KA Argo Jati Fakultatif (39F) itu memiliki kapasitas mencapai 450 tempat duduk. KA Argo Jati Fakultatif (39F) tersebut akan dijadikan sebagai sampling penambahan KA Fakultatif dengan jadwal keberangkatan pukul 11.00 WIB yang melayani rute Cirebon- Jatibarang- Jatinegara-Gambir dengan waktu tempuh perjalanan selama 3 jam. \"KA Argo Jati Fakultatif (39F) ini menyediakan kapasitas 450 tempat duduk dengan harga tiket Rp200.000 saja,\" ujarnya. Diungkapkan Kuswardoyo, kehadiran KA Argo Jati Fakultatif (39F) tersebut akan dijalankan sewaktu-waktu khusus di hari tertentu dalam hal ini melayani pelayanan pada weekend. Hal Mengingat animo penumpang pada weekend Cirebon-Jakarta cukup tinggi. Hadirnya KA Argo Jati Fakultatif (39F) di wilayah Daop 3 Cirebon ini menjadi salah satu cara PT KAI DAOP 3 Cirebon dalam memberikan layanan terbaiknya serta mengakomodir permintaan pemberangkatan dari Cirebon menuju Jakarta yang selama ini banyak terjadi pada weekend. \"Ini juga menjadi salah satu upaya kami untuk melihat minat dan potensi pengguna KA, sekaligus melayani pelanggan serta mengakomodir permintaan penumpang di wilayah Cirebon dan sekitarnya untuk pemberangkatan saat weekend menuju Jakarta,\" terangnya. (myg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: