Melawan dengan Elegan
Bayern Munchen v Barcelona MUNCHEN – “Tim yang senang menghadapi Barcelona berarti tim itu senang disiksa”. Begitulah jawaban Thomas Mueller mengenai alasannya tidak ingin bertemu Barca (sebutan Barcelona). Tapi, second striker Bayern Munchen itu tak kuasa menolak takdir. Bayern harus menghadapi Barca di semifinal leg pertama Liga Champions yang dimainkan di Allianz Arena (siaran langsung SCTV kickoff 01.45 WIB). Mueller menyadari tidak mudah mengimbangi permainan tiki-taka ala Barca. Konsekuensinya, lawan-lawan Barca dipaksa menerapkan strategi \"parkir bus\". Tapi, Mueller memberi sinyal bahwa timnya tidak melihat strategi parkir bus sebagai opsi utama. Alasannya sederhana. Dia tidak ingin terus disiksa. Apalagi Bayern adalah tim yang memiliki filosofi bermain menyerang dan klub berjuluk FC Hollywood itu bermain di kandang sendiri. \"Kami akan melawan (Barca) dengan gaya kami. Yang terpenting adalah kami harus bermain dengan kepercayaan diri tinggi. Kami tidak mau saling pukul tanpa keyakinan bisa melakukannya,\" kata peraih Sepatu Emas Piala Dunia 2010 itu di situs resmi klub. Hal itu didukung defender Bayern asal Brasil, Dante. Pemilik rambut afro itu menegaskan tidak ada perubahan taktik dari timnya untuk mengantisipasi laga lawan Barca. \"Barcelona memang tim yang mampu menyuguhkan show terbaik di muka bumi ini. Tapi, kami berada dalam performa terbaik dan tidak khawatir dengan apapun,\" tutur pemain yang baru musim ini berkiprah di Liga Champions tersebut kepada The Guardian. Dante juga menyebut, Barca bukan tim yang superior di segala lini. Pemain 29 tahun itu menilai lini belakang adalah titik lemah Barca. Lawatan Barca memang masih dijalani tanpa tiga pemain pertahanan, Carles Puyol dan Javier Mascherano (keduanya cedera lutut) dan Adriano Correia (skors). \"Mereka (Barca) kebobolan ketika bermain melawan Milan dan PSG. Jadi, kami yakin bisa melakukan hal serupa,\" tandas Dante. Berkaca dari pengalaman lawan Milan dan PSG, Barca tidak terlalu yakin bakal bisa dominan di Allianz Arena. Gelandang bertahan Barca Sergio Busquets memberi respek kepada Bayern dan menilai pertandingan akan berjalan seimbang. \"Bayern memainkan sepak bola indah dan juga enak ditonton. Mereka juga memiliki beberapa individu hebat yang bisa mengubah situasi pertandingan,\" kata gelandang bertahan Barca Sergio Busquets kepada Barca TV. \"Bayern juga mempersiapkan diri untuk kembali lolos ke final karena mereka sangat penasaran dengan kegagalan musim lalu,\" tambahnya. Sedangkan jenderal lapangan tengah Barca Xavi Hernandez mengkhawatirkan laga dini hari nanti tidak akan sesuai ekspektasi banyak orang sebagai laga indah dan sarat adu skill. Tapi, berubah menjadi pertandingan yang keras dan mengandalkan fisik, bahkan menjurus kasar. \"Kami harus mempersiapkan diri menghadapi laga brutal karena Bayern bukan tim yang suka kalah dan mereka akan melakukan segala cara untuk memenuhi ambisi mereka,\" tutur skipper Barca itu kepada TZ. (dns) Head to Head (Liga Champions) 14/4/2009 Bayern v Barca 1-1 8/4/2009 Barca v Bayern 4-0 4/11/1998 Barca v Bayern 1-2 21/10/1998 Bayern v Barca 1-0
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: