Heviana Nyalon di Demokrat
Dipasangkan dengan Qomar, Jadi Pembahasan Serius DPP SUMBER– Di tengah santernnya pemberitaan Bakal Calon Bupati Cirebon, H Nurul Qomar yang menggaet Ketua DPC Partai Gerindra, Drs Subhan, muncul kabar istri Bupati Cirebon, Hj Heviana Supardi akan mencalonkan diri lewat Partai Demokrat. Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun Radar, calon dari Partai Demokrat (Qomar, red) akan dipasangkan dengan Heviana. Bahkan, kabarnya wacana tersebut sudah menjadi pembahasan serius di DPP Partai Demokrat. “Yang jelas Qomar dan Heviana akan dipasangkan. Entah Heviana di E1 atau di E2, begitu juga sebaliknya,” ujar salah satu kader Partai Demokrat yang enggan di korankan namanya itu, kepada Radar, Kamis (2/5). Dikatakanya, kalau Heviana diposisi E1 maka, seluruh pembiayaan kampanye sampai pilbup akan ditanggung seluruhnya oleh pendopo. Sebaliknya, bila Qomar diposisikan sebagai E1, mantan komedian tersebut yang menanggung biaya kampanye. “Kabarnya begitu, tapi cost-nya belum jelas ,” ungkapnya. Sementara itu, Anggota DPP Partai Demokrat, Ajiep Muhamad Rifky membenarkan kabar Heviana akan menggunakan Partai Demokrat sebagai kendaraan menuju pendopo. Namun, pihaknya menepis E2 direkomendasikan pada Qomar. “Yang jelas saya mendukung Heviana jadi E1, tapi E2 bukan Qomar,” ucapnya. Menurutnya, Heviana punya kans besar memenangi pilbup. Sebab, sebagai tokoh di Kabupaten Cirebon tidak memiliki cacat politik, dan itu adalah modal besar. Saat disinggung terkait biaya kampanye first lady yang akan tanggung oleh pendopo, pihaknya menampik hal tersebut. Menurutnya, calon bupati dan wakil bupati menanggung biaya kampanye bersama-sama. “Artinya kita menghindari hal yang tidak diinginkan, bahwa perjuangan bersama ya harus ditanggung bersama dan tentunya itu akan ada share,” terangnya. Dijelaskan Ajiep, majunya Heviana bisa saja melalui penugasan dan pendaftaran. Karena politik itu, tidak selalu bersifat normatif. “Intinya fleksibel lah dan mekanisme juga begitu, dan bisa jadi Heviana melalui jalur penugasan, karena heviana tidak punya cacat politik, dan dipandang oleh DPP adalah salah satu tokoh strategis yang bisa diusung Partai Demokrat,” tandasnya. (sam)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: