Pelatih Chelsea Dinyatakan Bersalah

Pelatih Chelsea Dinyatakan Bersalah

LONDON – Sepak bola Inggris (FA) merilis sebuah berita mengejutkan, Kamis (25/4) dini hari WIB. Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri, resmi dihukum otoritas tertinggi sepak bola di Inggris. Itu setelah mantan pelatih Napoli itu terlibat cekcok dengan staf Burnley, 23 April 2019 lalu. FA resmi menyatakan kalau Sarri bersalah. \"Maurizio Sarri didakwa bersalah melakukan pelanggaran terkati dengan perilakunya di menit ke-94 pada hari Selasa (23/04/2019) dini hari WIB pada pertandingan Premier League antara Chelsea melawan Burnley\". Begitu pernyataan resmi FA dikutip Bola.com. Jadi, peristiwanya, Sarri terlibat pertengkaran hebat dengan staf pelatih Burnley. Sarri murka setelah staf pelatih Burnley mengumpat Sarri. Lalu, terjadi pertengkaran dan wasit mengusir pelatih asal Italia itu dengan kartu merah. Sebagai otoritas tertinggi, FA langsung bertindak menginvestigasi situasi tersebut. FA menyatakan bahwa Sarri terbukti bersalah. Sarri dituntut karena melakukan tindakan yang tidak terpuji pada pertandingan melawan Burnley tersebut. Namun, FA belum merilis hukuman apa yang diterima Sarri. FA memberi deadline hingga Jumat (26/4) waktu London untuk mengajukan banding atas dakwaan yang bersangkutan. Jika Sarri tidak mengajukan pembelaan, maka dia akan dinyatakan bersalah dan diberikan hukuman oleh FA. “Ini adalah kabar buruk. Namun kita harus bijaksana dengan peraturan,” kata Sarri dikutip situs klub. (mid)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: