Jelang Arus Mudik, Lamer Gate Tol Kanci Masih Mati

Jelang Arus Mudik, Lamer Gate Tol Kanci Masih Mati

CIREBON -Lampu lalu lintas di gate Tol Kanci masih mati. Kondisi tersebut sudah berlangsung lama. Kalaupun menyala, lampu lalu lintas tersebut hanya aktif beberapa hari lalu kemudian mati lagi. Akibatnya, setiap hari lampu lalu linats di titik tersebut hanya diatur secara manual. Diatur oleh warga sekitar secara bergantian, baik siang ataupun malam. Kondisi tersebut jelas membahayakan. Terlebih, saat ini mendekati momentum pelaksanaan arus mudik Lebaran 2019. Titik tersebut merupakan titik utama untuk pengendara yang melewati pantura yang akan bersinggungan dengan pengendara yang keluar masuk lewat gate Tol Kanci. Kuwu Desa Waruduwur, Dudi Suhaedi SH kepada Radar Cirebon mengatakan, untuk titik lampu merah Kanci arah Jawa masuk ke dalam wilayah Waruduwur, Mundu dan untuk arah Jakarta masuk wilayah Kanci, Astanajapura. Kondisi matinya lampu tersebut, menurut Dudi, tentu sangat mengganggu warga sekitar yang kerap memutar di lokasi tersebut. “Kalau berbicara angka kecelakaan, tentu datanya harus dari kepolisian. Tapi kalau terganggu dengan matinya lampu merah, sebagai warga tentu kita merasakan dampaknya. Karena tidak sedikit warga saya yang setiap hari memutar lewat titik tersebut, dan kerap bingung karena posisi lampu merah mati,” ujarnya. Dijelaskannya, sampai saat ini lalu lintas di lokasi tersebut hanya diatur manual dan sangat berbahaya. Karena arus mudik akan bertemu dengan arus warga sekitar yang memutar di lokasi itu. “Kalau kami minta ada penanganan serius yang permanen. Jadi, tidak hanya nyala seminggu, lalu mati lagi. Ini kan jalan utama harus terus menyala dong. Kasihan pengendara nantinya, baik yang mudik atau warga lokal,” imbuhnya. (dri)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: