Aspal Jalan Banjaran-Cikijing Mengelupas

Aspal Jalan Banjaran-Cikijing Mengelupas

MAJALENGKA-Jalur utama Bunderan Cigasong hingga menuju Kecamatan Cikijing kerap menjadi alternatif para pemudik menuju ke Kabupaten Kuningan, Ciamis, Banjar, dan Tasikmalaya. Namun sayangnya kondisi jalan itu kurang baik. Aspalnya mengelupas sehingga jalan kurang nyaman dilintasi. Bukan hanya itu, di beberapa titik, ruas jalan tersebut mnim penerangan jalan umum dan rambu lalu lintas. Pengguna jalan, Nono Sutisna mengatakan kerusakan di ruas jalan itu semakin hari semakin parah. Aspal, kata dia, kemungkinan terkelupas karena jalan kerap digenangi air selama musim hujan. “Seperti di sekitar Jembatan Desa Cicanir, Kecamatan Talaga, itu jalannya banyak yang mengelupas,” jelasnya. Pengguna jalan lainnya, Nana Suryana menyebutkan kondisi jalan tersebut bisa membahayakan pengguna jalan. “Artinya bisa bikin pengendara hilang kendali. Kurang sigap sendikit bisa celaka atau jatuh,” jelasnya. Selain di sekitar Jembatan Desa Cicanir, kondisi jalan rusak juga terlihat di sekitar Desa Jatipamor Kecamatan Talaga hingga Desa Kasturi- Sukamukti Kecamatan Cikijing. Bahkan dari belokan ibu kota Kecamatan Cikijing sampai ke Kecamatan Cingambul banyak aspak yang mengelupas. “Jadi memang kerusakannya menyebar. Ada yang berlubang ada yang mengelupas,” jelasnya. Ia pun berharap instansi terkait bisa sesegera mungkin melakukan perbaikan. Mengingat jalur tersebut cukup ramai dilalui kendaraan baik kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat khususnya saat mudik. “Sekarang saja selama Ramadan, volume kendaraan sudah meningkat tajam, apalagi nanti jelang hari raya,” lanjut Nana.(har)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: