Debt Collector Ancam Edit Foto Telanjang

Debt Collector Ancam Edit Foto Telanjang

CERITA tentang galaknya debt collector pinjaman online (pinjol) sudah cukup banyak. Yang paling merepotkan adalah teror lewat telepon selular (ponsel) ke semua nomor kontak di ponsel peminjam. Mulai ke keluarga, teman kerja, bahkan atasan. Salah satu warga Cirebon yang terjebak rentenir online ini adalah Mira --bukan nama sebenarnya-. Di bagian  pertama pada liputan khusus ini, Mira mengaku terjebak karena mudahnya mengajukan pinjaman. Cukup KTP dan nomor ponsel. Saat butuh uang, caranya juga gampang, dia pun tergiur. Mira sendiri sebenarnya tak jadi meminjam, meski dia sempat men-download salah satu aplikasi online dan mengisi data-data pribadinya. Tapi, entah kenapa, Mira tetap ditagih untuk segera membayar cicilan pinjaman tersebut. Dia terus ditagih untuk membayar utang sebesar Rp1,6 juta ke aplikasi tersebut. Uang yang tak pernah dinikmati Mira. Warga Kelurahan Drajat, Kecamatan Kesambi, itu dibuat pusing karena teror melalui ponsel datang bertubi-tubi. Apalagi disebar ke semua nomor kontak milik keluarga dan teman atau rekan kerja. Ancaman lain yang bikin Mira tersentak adalah edit foto telanjang. “Bahkan dia juga semakin kurang ajar dan mengancam mengedit foto saya menjadi telanjang. Benar-benar kapok, gak mau lagi terjebak pinjaman online,” tandas Mira kepada Radar Cirebon, Kamis lalu (18/7). (awr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: