Bupati Supendi Dukung Penuh Program Nasional, Sambut Investasi 5,4 Miliar Dolar
INDRAMAYU - Langkah Bupati Indramayu Supendi yang mempresentasikan Kawasan Peruntukan Industri (KPI) Indramayu di hadapan Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dan kunjungan langsung ke Taiwan, akhirnya membuka jalan untuk masuknya investasi di Kabupaten Indramayu. Kepastian tersebut terungkap setelah kunjungan kerja Direktur Jenderal Ketahanan Perwilayahan dan Akses Industri Internasional (KPAII) Kementerian Perindustrian RI, Doddy Rahadi ke Indramayu, belum lama ini. Doddy Rahadi mengungkapkan, Kabupaten Indramayu memiliki kesiapan untuk menyukseskan berberapa proyek nasional yang ada di Indonesia karena telah tertuang dalam Rencana Induk Pengembangan Industri Nasional (RIPIN) 2015-2035 dan masuk dalam Wilayah Pusat Pertumbuhan Industri (WPPI). Doddy menambahkan, investasi yang akan masuk ke Kabupaten Indramayu yakni CPC Corporation Taiwan dan rencananya berlokasi di sekitar Balongan dengan nilai investasi sekitar 5,4 miliar dolar dan akan menyerap ribuan tenaga kerja. Menurutnya, investasi ini merupakan kerja sama Pertamina dan CPC Taiwan melalui mekanisme busines to busines (b to b) yang dilakukan dalam bentuk pembangunan pabrik pemecah nafta (naphtha cracker) dan unit pengembangan sektor hilir petrokimia berskala global di Indonesia. “Selama ini, sebagian besar nafta masih diimpor oleh Indonesia. Dengan terbangunnya pabrik napfhta crackers, Indonesia nantinya dapat mensubstitusi impor,” kata Doddy. Sementara itu, Bupati Indramayu Supendi mengungkapkan, pemerintah daerah siap membantu pelaksanaan investasi di daerahnya termasuk hal lain yang dibutuhkan untuk kemudahan dalam berinvestasi untuk mendukung program nasional. Investasi CPC Corporation Taiwan tersebut, kata Supendi, membutuhkan lahan ratusan hektare dan harus dekat dengan lokasi Pertamina. Selanjutnya, yang menjadi perhatian serius adalah akses jalan, kereta api, sumber air, dan kelistrikan. “Kita siapkan semuanya, dan mudah-mudahan tidak ada halangan. Pemerintah dan masyarakat siap menyambut datangnya investor ini,” tegasnya. Pada kunjungan kerja di Kabupaten Indramayu tersebut, selanjutnya dilakukan peninjauan secara langsung di sekitar rencana proyek. (oet)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: