Kader PAN “Boyongan” ke PBB

Kader PAN “Boyongan” ke PBB

  CIREBON - Beberapa mantan pengurus dan kader Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Cirebon mengalihkan dukungannya dan masuk sebagai kader Partai Bulan Bintang (PBB) untuk Pemilu 2014 mendatang. Pasalnya pengurus merasa kecewa dengan keputusan DPP PAN yang sudah memecat Hendi Nurhudaya dari kader partai tanpa alasan yang jelas. Hal ini disampaikan Hendi Nurhudaya yang saat ini sudah resmi mancalonkan diri dari PBB menyampaikan rasa kekecewaannya terhadap mantan partainya yang tidak sesuai dengan prosedural dan aturan dalam melakukan pemecatan kadernya. Pasalnya pemecatan dirinya yang sepihak dari DPP merasa mengecewakan, karena terkesan dipaksakan tanpa mengacu pada mekanisme aturan dan kesepakatan yang ada. \"Saya dipecat, tentu berarti sudah tidak diterima lagi oleh partai. Tapi saya bersykur dukungan teman-teman dan keterbukaan PBB menerima saya itu modal kedepan,\" paparnya. Sementara hal senada disampaikan mantan Ketua DPC PAN Kesambi, Edi Muris yang saat ini mengikuti langkah Hendi ke PBB menyampaikan bahwa kader pan merasa kecewa atas keputusan DPP yang arogan dan tidak prosedural untuk memberhentikan paksa kadernya. Sehingga ini yang menjadi dasar dirinya dan beberapa Ketua ranting lainnya mengundurkan diri dari partai berlambang matahari terbit ini.(mas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: