Siap pertahankan Juara Umum PON
BANDUNG - Pemerintah Daerah Provinsi (Pemdaprov) Jawa Barat menargetkan kembali menjadi juara umum dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-20 di Papua tahun 2020 mendatang. Hal tersebut disampaikan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil usia memberikan arahan pada Apel Besar Kontingen Jabar PON XX tahu 2020 di Halaman Depan Gedung Sate, Jalan Diponogoro Bandung, Rabu (14/8). \"Sudah dihitung secara matematika dan kapasitas. Insya Allah kalau tidak ada halangan, target kita 165 emas,\" ucapnya. Emil -sapaan akrab Ridwan Kamil- mengatakan bahwa untuk mencapai target menjadi juara umum pada PON mendatang, perlu semangat yang kuat. Agar misi dan visi Jawa Barat Juara bisa terwujud. \"Nah, kalau ini tercapai dengan kerja keras, Insya Allah semangat Jabar juara mewujud puncak melalui kemenangan di PON ke 20,\" katanya. Selain itu, Emil meminta kepada para pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) di Jawa Barat agar mampu memaksimal waktu yang ada. Serta memaksimalkan latihan dan pontesi yang ada di Jawa Barat. \"Pengurus KONI daerah harus kompak dan memaksimalkan latihan para atletnya. Sebab, masih ada waktu setahun lagi. Ada program pelatihan berjenjang seperti pelatihan prima, intensif dan mandiri tanpa harus jauh juga bisa memaksimalkan pontesi,\" ujarnya. Untuk memompa semangat atlet, pelatih dan ofisial, Emil berjanji akan memberikan dukungan penuh dalam membangun kualitas para atlet, baik dalam bentuk suntikan apresiasi maupun dana. \"Tentunya pemdaprov akan memberikan apresiasi dan dana pembinaan yang per hari ini sudah cair. Jumlahnya sebesar Rp40 miliar, mohon oleh KONI dimaksimalkan untuk pembinaan dan persiapan jelang PON Papua,\" ungkapnya. Agar target juara umum bisa terpenuhi, selain memenuhi urusan teknis, Emil juga memberikan empat pesan kepada atlet, pelatih, hingga pengurus cabang olahraga (cabor). Pertama, atlet harus mempunyai fisik yang kuat. Kedua, masyarakat Jawa Barat punya kecerdasan luara biasa. Maka memenangkan kompetisi bukan hanya dengan keringat, tapi juga taktik, dan ilmu pengetahuan. Emil meminta para atlet dan ofisial agar bersikap ramah dan santun saat berada di Papua. Terahkir, dia minta semua pihak yang ikut dalam persiapan PON tidak lupa untuk berdoa. Sementara, Ketua KONI Jawa Barat, Ahmad Saefudin mengatakan, apel ini sebagai bentuk tekad para atlet dan ofisial agar Jawa Barat kembali menjadi juara umum. Dirinya menambahkan, dari 1.446 atlet yang ada, pihkanya akan melakukan proses seleksi. Agar nanti saat berlaga di papua yang dapat diunggulkan untuk meraih medali agar target juara umum tercapai. (jun)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: