Menangis Hingga Tertawa, Anak-anak Antusias Ikuti Lomba 17 Agustus

Menangis Hingga Tertawa, Anak-anak Antusias Ikuti Lomba 17 Agustus

CIREBON-Lomba 17 Agustus masih lestari di RW 03, Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon. Seluruh unsur masyarakat dilibatkan. Mulai dari kategori anak-anak, remaja, hingga dewasa. Masyarakat secara guyub berkumpul. Tepatnya pukul 11.20 siang tadi, golongan anak-anak memulai lomba. Yakni lomba memasukan pensil ke dalam botol. Berbagai ekspresi tercurahkan. Senang dan tertawa, turut dirasakan penonton. Maklum saja, mereka gemas terhadap tingkah bocah yang rata-rata masih duduk di tingkat sekolah dasar tersebut. \"Ada yang menangis minta ditemani ibunya, ada juga yang tertawa karena senang. Namanya masih anak-anak, ekspresi dan respon masing-masing ketika ikut lomba, berbeda-beda. Ada macam-macam lomba hari ini, seperti pukul kendi, makan kerupuk, rebutan uang koin di pepaya yang lebih dulu ada tintanya, dan masih banyak lagi,\" kata Ketua Panitia acara 17 Agustus, Arif Rahman Hakim. (ade)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: