Relawan RZ Semprot Disinfektan Sekolah dan Musala
IBDRAMAYU - Relawan inspirasi Rumah Zakat (RZ) Desa Tegalurung melakukan penyemprotan disenfektan di Gedung Madrasah Diniyah Takmilyah Awwaliyah (MDTA) dan musala di Blok Gablok Desa Tegalurung, Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu, belum lama ini. Tujuannya untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).
Relawan Inspirasi Rumah Zakat, Lastri Mulyani mengatakan, penyemprotan cairan disenfektan adalah program kemanusiaan dari Rumah Zakat Desa Tegalurung.
Pihaknya ingin berpartisipasi dalam mengatasi wabah virus corona yang sangat mengkhawatirkan dan membuat masyarakat di seluruh dunia waswas terjangkit virus tersebut.
“Kita relawan inspirasi dari Rumah Zakat, bisa sedikit ambil andil dalam mencegah virus corona. Yang diprioritaskan dalam penyemprotan ini adalah tempat ibadah dan sekolah yang jadi penyengga rumah zakat,” ujarnya.
Lastri berharap, dengan peran serta lembaga dan komunitas yang peduli terhadap program pencegahan virus corona, dapat memberikan rasa aman dan perlindungan kepada masyarakat agar tidak khawatir terhadap penyebaran virus tersebut.
“Masyarakatpun diharapkan dapat turut serta mengikuti perintah pemerintah baik dari pusat, provinsi, dan kabupaten dalam mencegah virus corona,” katanya.
Lastri mengajak masyarakat untuk mengikuti semua intruksi pemerintah, selalu periksa kesehatan jika kondisi tubuh tidak sehat, selalu cuci tangan, jaga jarak dan selalu bawa gunakan hand sanitizer dimanapun.
Sementara itu, Kepala DTA Nurmuawanah Mustafid mengatakan, sangat mendukung langkah yang diambil relawan inspirasi rumah zakat yang sangat peduli terhadap upaya pencegahan Covid-19.
“Walaupun sekarang tidak ada kegiatan belajar santri, saya bisa sedikit tenang karena gedung madrasah bisa terhindar dari virus corona, semoga bisa cepat teratasi,” katanya. (oni)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: