Pemdaprov Jabar Luncurkan Program Jaring Pengaman Sosial untuk Warga Terdampak Covid-19
\"Tanggal 15 atau 16 April harus sudah mulai dibagikan, fokus wilayah Bodebek yang berlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB),\" kata Daud.
\"Di Jabar, yang tidak ber-KTP Jabar pun, Bapak Gubernur Ridwan Kamil menjamin bantuan itu karena bagaimana pun mereka tinggal di Jabar. Jangan sampai yang tinggal di Jabar kelaparan,\" ujarnya.
Daud menambahkan, pihaknya pun mengimbau masyarakat, organisasi, maupun komunitas yang akan memberikan bantuan kepada warga terdampak pandemi untuk berkoordinasi dengan Dinas Sosial (Dinsos) setempat.
\"Sebaiknya koordinasi dengan Dinsos kabupaten/kota untuk ketepatan sasaran, tidak tumpang tindih, dan supaya tetap berkeadilan,\" tambahnya. (jun)
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil
FOTO: HUMAS JABAR
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: