Hero Center Berikan Bantuan Sembako ke Keluarga Inah Warga Pesantren Kalijaga
CIREBON - Anggota DPR RI Herman Khaeron pada Sabtu (25/4) melalui tim Hero Center Cirebon memberikan bantuan sembako kepada keluarga Inah warga RT/RW 02, Kampung Pesantren, Kelurahan Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon yang kurang mampu.
Tim Hero Center datang diantar ketua RT setempat dan melihat secara langsung kondisi Inah sekeluarga yang harus hidup berhimpitan dalam rumah kecil dengan 5 orang.
\"Saat ini kita harus lebih peka lagi atas kondisi saudara-saudara kita yang kurang mampu dan membutuhkan. Saya pribadi dan Partai Demokrat akan selalu siap untuk membantu warga yang membutuhkan. Saya siap dan Demokrat pun siap untuk rakyat,\" ujar Herman Khaeron.
Sementara itu, Akhmad Rifai, Ketua RT/RW 02, Kampung Pesantren, Kelurahan Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon membantah bahwa warganya tersebut mengalami kelaparan.
Baca juga: RT Sudah Upayakan Berbagai Bantuan untuk Keluarga Inah
\"Berita di media massa yang mengatakan
bahwa ibu Inah sekeluarga kelaparan hingga makan nasi aking dan mandi menggunakan air hujan sama sekali tidak benar,\" tegasnya.
Diungkapkan Rifai, sehari-hari keluarga Inah makan diberi suaminya. Bahkan menurutnya, sering ada yang memberikan makanan.
\"Ibu Inah punya keterbelakangan mental jadi susah diatur. Jadi saya tekankan lagi bahwa keluarga Ibu Inah tidak mengalami kelaparan,\" pungkasnya. (rdh)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: