Lagi, di Kabupaten Cirebon Ditemukan 2 Kasus Baru Terkonfirmasi Covid-19
CIREBON - Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Cirebon bertambah dua, per Jumat (17/7). Kasus baru tersebut tercatat sebagai kasus ke-30 dan ke-31.
Kepastian penambahan tersebut dilansir dari data Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Cirebon. Data menyebutkan, terdapat penambahan dua kasus baru.
Baca juga:
Update: 5 Kasus Positif Covid-19 Kota Cirebon Sembuh, Tinggal 11 Pasien
Jubir GTPP, Nanang Ruhyana kepada Radar Cirebon membenarkan dua penambahan kasus baru tersebut. Pihak GTPP, sambung Nanang, masih melakukan tracing dan tracking terkait dua kasus baru tersebut.
\"Ada dua kasus baru, kasus ke-30 dan ke-31. Kita masih melakukan tracing dan tracking dan menelusuri kontak erat dua kasus baru tersebut,\" ujarnya. (dri)
Saksikan video menarik di bawah ini:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: