Arkeolog Temukan Bukti Manusia Pertama Menetap di Benua Amerika

Arkeolog Temukan Bukti Manusia Pertama Menetap di Benua Amerika

MEKSIKO - Manusia pertama menetap di Amerika jauh lebih awal daripada yang diperkirakan sebelumnya, menurut temuan terbaru dari Meksiko.

Arkeolog menemuka, manusia menempati benua itu sejak 33.000 tahun lalu, atau dua kali lebih awal dari era yang selama ini diterima publik, sebagai waktu pertama kali manusia bermukim di benua Amerika.

Temuan ini merujuk pada penilitian di gua Chiquihuite, sebuah gua di pegunungan Meksiko tengah. Para arkeolog menemukan hampir 2.000 peralatan dari batu, yang menunjukkan bahwa gua itu digunakan oleh manusia selama 20.000 tahun.

Baca Juga:

Klaster Trusmi hingga Losari

16 Positif Covid-19 Plered adalah Peringatan Buat Kita agar Taat Protokol Kesehatan

Selama paruh kedua abad ke-20, sebuah konsensus muncul di antara para arkeolog Amerika Utara, bahwa orang-orang Clovis adalah orang pertama yang mencapai Amerika, sekitar 11.500 tahun yang lalu.

Nenek moyang orang Clovis diperkirakan telah menyeberangi jembatan darat yang menghubungkan Siberia ke Alaska selama zaman es terakhir.

Jembatan darat ini - dikenal sebagai Beringia - kemudian menghilang di bawah air saat es mencair.

Dan para pemburu ini dianggap berkontribusi terhadap kepunahan megafauna - mamalia besar seperti mamut, mastodon, dan berbagai spesies beruang yang berkeliaran di wilayah itu hingga akhir zaman es terakhir. (yud/bbc)

https://www.youtube.com/watch?v=3WwJjjRX0Xo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: