Imbau Masyarakat Bantu Pemudik

Imbau Masyarakat Bantu Pemudik

KROYA – Musim mudik memang masih lama, namun jauh-jauh hari Bupati Indramayu Hj Anna Sophanah mengimbau masyarakat Indramayu untuk ikut membantu kelancaran arus pemudik yang akan pulang kampung. Tidak hanya bagi masyarakat di sepanjang jalur pantura, tapi juga yang berada di jalan alternatif. Itu karena hampir setiap tahun jalan-jalan kabupaten kerap dipergunakan sebagai jalur alternatif para pemudik. Apalagi saat ini, hampir semua jalan kabupaten kondisinya sudah lebih baik. “Kemungkinan akan banyak pemudik yang akan memanfaatkan jalan kabupaten sebagai jalur alternatif, yang sekarang kondisinya sudah cukup baik. Bantu mereka, karena bagaimanapun juga para pemudik itu adalah saudara-saudara kita juga,” kata bupati kepada Radar, di sela Safari Ramadan di Desa Sukamelang, Kecamatan Kroya, Senin (15/7). Menurut dia, bantuan yang diberikan bisa beragam bentuk. Seperti menyediakan rest area (tempat istirahat), tidak mengganggu kelancaran arus kendaraan atau membantu petugas kepolisian saat menjalankan tugas di lapangan. Dengan kerja sama yang baik semua pihak dan dibantu dengan kepatuhan masyarakat, bupati berharap, arus mudik dan arus balik Lebaran di jalur pantura Indramayu maupun di jalan alternatif bisa berjalan lancar.  “Jangan memanfaatkan kesempatan dengan melakukan tindakan yang tidak baik,” sarannya. Sementara itu, kendati diguyur hujan deras tak menyurutkan ratusan umat Islam dari Kecamatan Kroya, Gabus Wetan, dan Bongas untuk menghadiri Safari Ramadan hari keenam puasa yang bertempat di halaman Masjid Jami Baiturrahiem Desa Sukamelang tersebut. Massa terlihat antusias menyambut kedatangan orang nomor satu di jajaran Pemkab Indramayu itu, yang hadir didampingi suami DR H Irianto MS Syafiuddin (Yance). Diikuti Forum Komunikasi Muspida, Wakil Bupati Indramayu Drs H Supendi MSi, sejumlah pejabat OPD, para camat, kuwu serta Ketua TP PKK Indramayu Hj Nani Indriani Supendi, bupati juga meminta agar umat Islam dapat memanfaatkan momentum bulan suci Ramadan dengan memperbanyak amal. Baik melalui kegiatan keagamaan, maupun aktivitas sosial dengan berbagai kepedulian terhadap warga yang kurang beruntung. “Jangan merasa rugi untuk beramal dan jangan menyesal berbagi dengan sesama. Mumpung bulan Ramadan, perbanyak ibadah dan santuni warga miskin. Insya Allah, pahala yang didapat akan berlimpah,” terangnya. (kho)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: