Kasus Covid-19 Naik, Pemkab Cirebon Berlakukan WFH untuk ASN
CIREBON – Tiga hari terakhir, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Cirebon mengalami penambahan signifikan. Diantaranya dari klaster perkantoran.
Menyikapi hal tersebut, sejumlah perkantoran akan melaksanakan Work From Home (WFH). Hal tersebut sesuai dengan surat edaran Bupati Cirebon nomor 0603/1844/org.
Baca Juga: Alhamdulillah, Remaja yang Menderita Penyakit Kulit Bersisik di Sekujur Tubuh Kini Membaik
Edaran tersebut menegaskan bahwa pengaturan sistem kerja pegawai di lingkup Pemkab Cirebon, menyesuaikan dengan status kedaruratan yang direkomendasikan oleh Gugus Tugas.
\"Dinkes dan sejumlah dinas lainnya WFH 50 persen dan WFO 50 persen. Kita berada di level sedang,\" kata Kadinkes Kabupaten Cirebon, Hj Eni Suhaeni SKM MKes.
Tonton video berikut:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: