8 Rekomendasi Tempat Wisata di Cirebon Yang Lagi Hits : Liburan Berkesan di Akhir Pekan

8 Rekomendasi Tempat Wisata di Cirebon Yang Lagi Hits : Liburan Berkesan di Akhir Pekan

Kampung Sabin Cirebon--

RADARCIREBON.COM - 8 Rekomendasi tempat wisata di cirebon yang lagi hits, yang bisa bikin liburanmu berkesan di akhir pekan

Selain memiliki tempat wisata religi dan sejarah, Cirebon juga memiliki banyak tempat wisata hits yang tak kalah menarik dari tempat wisata populer di Tanah Air.

Tahukah anda, bahwa sepadat apapun pekerjaan anda, otak butuh yang namanya liburan? Sejenak, anda bisa meluangkan diri untuk merefresh otak anda dengan menikmati tempat-tempat wisata di sekitar anda.

Berikut tempat wisata cirebon yang lagi hits.

1.Kampung Sabin Cirebon

Bagi warga Cirebon dan sekitarnya, tak perlu jauh-jauh ke Bali untuk merasakan suasana Ubud yang tenang dan indah.

BACA JUGA:Tak Perlu Ribet Antre! Inilah Cara Check In Online Citilink dengan Mudah dan Cepat, Simak Prosedurnya

Anda bisa mengunjungi Kampung Sabin yang menyuguhkan pemandangan Gunung sekaligus pesawahan yang menawan.

Pernak-pernik khas Pulau Dewata bisa anda temui disini. Seperti umbul-umbul Bali, gapura, dan masih banyak lagi.

Di Kampung Sabin ini, Anda bisa menikmati makan malam romantis bersama orang tersayang dan berswafoto dengan background yang instagramable.

•Lokasi : Kawasan Kota Baru Keandra, Jalan Nyi Ageng Serang, Kelurahan Sindangjawa, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.
•Jam Operasional : 10.00 – 22.00 WIB.
•Tiket Masuk : Rp.20.000 saat hari biasa dan Rp.30.000 saat akhir pekan.
•Fasilitas : Cafe & resto, lounge bar, mushola, toilet, area parkir, spot foto instagramable, private party space, dan masih banyak lagi.

BACA JUGA:SDIT Sabilul Huda Salurkan Bantuan Rp10 Juta untuk Korban Gempa Cianjur

2.Kampung Batik Trusmi

Kampung Batik Trusmi merupakan pusat industri batik dan wisata budaya di Cirebon yang sangat hits dan banyak dikenal oleh masyarakat.

Di Kampung Batik Trusmi ini terdapat banyak pusat grosir yang menjual batik dengan harga terjangkau. Selain itu, terdapat Showroom atau tempat pembuatan batik yang bisa dikunjungi oleh para wisatawan.

Sebagai informasi, dari sekian banyak motif dan variasi batik yang ada, ada tiga corak yang memiliki ciri khasnya. Antara lain corak Sawat Pengantin yang dikhususkan untuk adat pengantin, corak Paksi dan Mega Mendung. Semuanya ditawarkan dengan harga yang beragam.

Wisatawan yang berkunjung bisa mencoba belajar membuat batik di Sanggar Katura, Sanggar ini menyediakan paket lengkap bagi wisatawan yang ingin belajar kesenian membatik dengan mudah. Bukan hanya belajar teorinya saja, melainkan bisa praktek langsung dari pengrajinnya.

BACA JUGA:Gempa Susulan Cianjur Sudah 259 Kali, Jumlah Korban Meninggal 310 Orang

•Lokasi : Jalan Syekh Datul Kahfi, Weru Kiudl, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.
•Jam Operasional : 08.00 – 21.00 WIB.
•Tiket Masuk : Gratis
•Fasilitas : Area parkir, mushola, toilet dan warung makan disepanjang jalan.

3.Danau Setu Patok

Danau yang berada di Cirebon ini banyak dikunjungi oleh wisatawan, baik di hari biasa maupun akhir pekan.

Wisatawan bisa menikmati jernihnya air danau yang terhampar luas yang berlatarbelakang pemandangan Gunung Ciremai.

Keunikan wisata ini adalah adanya bukit kecil yang menyembul dibagian tengahnya, wisatawan bisa menyebrang dengan boat menjelajahi bukit kecil saat musim kemarau.

•Lokasi : Desa Setu Patok, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.
•Jam Operasional : 24 jam.
•Tiket Masuk : Rp. 20.000/orang
•Fasilitas : Area parkir, mushola, toilet dan penginapan.

BACA JUGA:Ronaldo Cetak Gol Saat Portugal Lawan Ghana, Player escort-nya Bocah Asal Indonesia

4.Bukit Gronggong

Bukit Gronggong merupakan salah satu tempat wisata romantis yang ada di Cirebon, yang menarik bagi wisatawan.

Panorama yang disajikan sangat memukau. Wisatawan bisa menikmati suasana malam yang syahdu saat melihat lampu-lampu dari atas bukit.

•Lokasi : Patapan, Kec. Beber, Kota Cirebon, Jawa Barat.
•Jam Operasional : 24 jam
•Tiket Masuk : Rp. 5.000/orang
•Fasilitas : Area parkir, café & resto, mushola, toilet dan spot foto menarik.

5.Gedung British American Tobacco (BAT)

Gedung BAT merupakan bekas pabrik rokok yang sekarang dijadikan sebgai cagar budaya, yang bisa dikunjungi oleh wisatawan.

Gedung ini cocok dikunjungi pada malam hari, wisatwan bisa menyaksikan keindahan gedung sembari menikmati kuliner di sekitar.

•Lokasi : Jl. Pasuketan No. 1 Kampung Kebumen, Kelurahan Lemahwungkuk, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon.
•Jam Operasional : 24 jam
•Tiket Masuk : Gratis.
•Fasilitas : Area parkir, mushola, toilet dan spot foto yang instagramable.

BACA JUGA:Sebanyak 124 Kantong Jenazah Korban Gempa Cianjur Telah Teridentifikasi Tim DVI Polri

6.Jempol Waterboom

Jempol Waterboom merupakan wisata yang menyediakan wahana air, taman keluarga serta spot foto tiga dimensi yang menarik.

Wisatawan bisa bermain air di istana air, kolam-kolam tersebut tidak dalam sehingga aman untuk anak-anak.

Selain itu, wisatawan juga bisa mengadu adrenalin di wahana seluncur air yang tidak kalah seru.

•Lokasi : Jl. Tol Kanci-Pejagan, No. Km. 233, Ciledug Lor, Kec. Ciledug, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.
•Jam Operasional : 08.00 – 16.00 WIB.
•Tiket Masuk : Rp. 25.000 saat hari biasa, dan Rp. 30.000 saat akhir pekan.
•Fasilitas : Area parkir, gazebo, kios perlengkapan renang, kamar ganti, foodcourt, mushola, dan toilet.

7.Batu Lawang

Wisata terhits di Cirebon selanjutnya yaitu Batu Lawang. Wisata ini menyuguhkan pesona batu tebing yang mempesona.

Batu-batu tersebut terbentuk dengan sendirinya oleh alam dan menjadi spot foto yang menarik.

Selain melihat pemandangan batu tebing, wisatawan juga bisa menikmati berbagai aktivitas, seperti bermain ATV hingga wahana flying fox.

•Lokasi : Cupang, Kec. Gempol, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.
•Jam Operasional : 07.00 – 17.00 WIB.
•Tiket Masuk : Rp. 7.000/orang
•Fasilitas : Mushola, area parkir, gazebo, warung wisata, spot foto Instagenic, wahana permainan dan toilet.

BACA JUGA:LGBT Dilarang Tampil di Piala Dunia 2022 Qatar, Ingat Kisah Hancurnya Negeri Sodom

8.Banyu Panas Palimanan

Wisata satu ini merupakan salah satu kolam renang terhits yang memiliki kolam air panas alami.

Wisatawan yang berkunjung bisa melakukan terapi dengan cara berendam atau berenang di kolam, khususnya yang memiliki penyakit kulit.

Meskipun bermanfaat bagi kesehatan, para pengunjung hanya bisa berendam  selama 15 menit. Karena jika terlalu lama berendam, kepala bisa pusing bahkan lemas.

•Lokasi : Desa Palimanan, Kec. Cirebon, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.
•Jam Operasional : 06.00 – 18.00 WIB.
•Tiket Masuk : Rp. 10.000/orang. Tambahan biaya berendam Rp. 6.000/orang.
•Fasilitas : Area parkir, mushola, toilet, ruang P3K dan taman bermain anak.

Itulah 8 tempat wisata di cirebon yang lagi hits. Berwisata alam, kuliner, belanja, sampai wisata budaya, bisa anda lakukan di Cirebon. Tunggu apalagi, yuk luangkan waktumu sejenak untuk berkunjung ke wisata hits diatas!. (Luthfi Imroatussolihah)

BACA JUGA:Inovatif! SMP Al-Irsyad A-Islamiyyah Gunakan E-Vote untuk Pilih Calon Ketua Osis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: